Kepri
Pemkab Lingga Cek Ketersedian BBM Ditengah Pandemi Covid-19

Lingga, KABARBATAM.COM – Memastikan stock BBM (Bahan Bakar Minyak) Bensin, Solar dan Minyak Tanah mencukupi, Pemerintah Kabupaten Lingga melakukan pengecekan ketersediaan stok BBM di Pelabuhan SPBB PT. Sinar Singkep Sejahtera Desa Sungai Buluh Kecamatan Singkep Barat.
“Alhamdulilah untuk ketersediaan BBM di SPBB aman, dan dipastikan tidak ada kendala meski saat ini masih maraknya wabah COVID-19,” kata Asisten II Ekonomi dan Pembangunan Kabupaten Lingga, Yusrizal, Jumat (27/3/2020)
Dimana ketersediaan BBM di penyalur SPBB Desa Sungai Buluh untuk minyak tanah ketersediaannya kurang lebih 15 ton, solar 300 ton dan bensin 70 ton.
“Jadi diperkirakan ketersediaan BBM di Kabupaten Lingga mencukupi,” kata Yusrizal.
Sementara itu, menurut Kasubag Sarana Ekonomi dan SDA Bagian Perekonomian Setda Lingga, Zafrinaldi mengatakan dengan adanya wabah COVID-19 masyarakat lebih banyak berdiam diri dirumah sehingga ketersediaan mencukupi.
“Karena penyalur mengambil minyak di depot dalam sebulan itu dua kali. Jadi dengan kondisi seperti saat ini banyak masyarakat yang stay di rumah artinya kecukupan minyak selama dua minggu bisa terpenuhi,” kata Zafrinaldi.
Untuk diketahui kondisi BBM di SPBU Kompak PT. Petro Nusatama Sbangka di Kecamatan Senayang untuk minyak tanah dengan jumlah 168 KL sudah tidak habis. Dan diperkirakan akan kembali masuk pada 6 April 2020 mendatang.
Lalu minyak solar masuk pada 25 Maret 2020 sebanyak 180 KL dan saat ini bersisa sebanyak 114 KL. Diperkirakan masuk pada 11 April 2020 mendatang.
Dan untuk minyak bensin yang masuk sebanyak 130 KL saat ini tersisa 43 KL diperkirakan masuk kembali pada 14 April 2020 mendatang.(Fikri)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam2 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam10 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen20 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi