Batam
Peraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern

Batam, Kabarbatam.com – Sejumlah perusahaan baik PMA maupun PMDN, tokoh, dan duta investasi mendapatkan penghargaan dari BP Batam dalam ajang Anugerah Investasi BP Batam Tahun 2025 yang berlangsung di Radisson Golf & Convention Center Batam, Kota Batam, Rabu (22/10).
Penghargaan diberikan atas kontribusi, komitmen, dan kepedulian para pelaku usaha, tokoh, maupun duta dalam memajukan Kota Batam. Batam yang dulunya hanya berupa lahan kosong, kini menjelma menjadi kota modern, dan menjadi kawasan strategis bagi para investor, baik di kawasan Asia maupun regional.
Dalam Anugerah Investasi BP Batam, sedikitnya terdapat 17 penghargaan yang diberikan BP Batam kepada investor, baik dalam dan luar negeri, termasuk kepada tokoh dan juga duta investasi.
Berikut Kategori Penerima Anugerah Investasi BP Batam 2025:
1. PMA dengan Ekspor Tertinggi, PT Austin Engineering Indonesia
2. PMDN dengan Realisasi Investasi Terbesar, PT Ecogreen Oleochemicals Batam
3. PMA dengan Realisasi Investasi Terbesar, PT Digitalland Services Two
4. PMA dengan Anugerah Inovasi Daur Ulang, PT Free The Sea
5. PMA dengan Anugerah Perusahaan Inklusif untuk Disabilitas, PT TDK Electronics Indonesia
6. PMA Galangan Kapal Terbaik, PT Batam Abadi Shipyard
7. PMA Investor dalam Pemanfaatan Tekonologi, PT Ennovi Integrated Engineering Sevices Batam
8. PMA dengan Inovasi Manufaktur Ramah Lingkungan PT Wik Far East
9. Inovasi Hijau Terbaik dalam Pengembangan Kawasan Industri, Kawasan Industri Tunas Grup
10. Perkapalan Berbasis Ekonomi Biru, PT Buana Shipyard
11. PMDN Pionir Implementasi 4.0, PT Satnusa Persada
12. Tokoh Pariwisata Gastronomi Batam, Tek Po (Abi)
13. Tokoh Penggiat Investasi di Batam, Ali U Lai
14. Tokoh Penggiat Potensi Investasi di Batam, Peters Vincen
15. Anugerah Kawasan Pariwisata Unggulan, Hartono
16. Tokoh Perintis Pengembangan Batam “Purwaka Nirmana Batam”, Soedarsono Darmosoewito
17. Tokoh Pembangunan Bidang Pendidikan dan Kemasyarakatan “Dharmottama Loka Batam”, Ismeth Abdullah.
Wakil Kepala BP Batam Li Claudia Chandra mengapresiasi kontribusi yang telah diberikan para investor, baik PMA dan PMDN dalam memajukan kota Batam. Dengan harapan, Anugerah Investasi yang diberikan dapat semakin memacu semangat untuk terus berkontribusi dan memberi yang terbaik bagi kemajuan Batam.
“Terima kasih kami sampaikan kepada para pelaku usaha serta tokoh yang telah berkontribusi besar dan mendedikasikan dirinya untuk kemajuan Kota Batam yang kita cintai,” ujar Li Claudia.
“Hal ini akan semakin menguatkan kolaborasi antara BP Batam, Pemko Batam dengan dunia usaha maupun industri di Kota Batam dan memperkuat daya saing Batam di kancah internasional,” ungkapnya.
Anggota/Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam, Fary Djemy Francis juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pelaku usaha, investor, tokoh, asosiasi pelaku usaha, serta para stakeholders atas kontribusinya dalam membangun Batam.
“Batam bisa berkembang pesat seperti sekarang ini tak lepas dari kontribusi dan kerja keras semua pihak. Tidak hanya BP Batam dan Pemko Batam tetapi juga seluruh pelaku usaha, tokoh, stakeholders, dan masyarakat untuk bersama-sama membangun Batam,” ungkapnya.
Penghargaan yang diberikan kiranya dapat semakin memotivasi semua pihak untuk terus berkontribusi yang memberi yang terbaik bagi Batam. “Sekadar diketahui, investasi Batam di triwulan I tahun 2025 mencapai Rp9,6 triliun dan pada semester 1 tahun 2025, realisasi investasi mencapai Rp33,72 triliun,” ungkapnya.
Turut hadir dalam Anugerah Investasi BP Batam; Alexander Zulkarnain sebagai Deputi Bidang Administrasi dan Keuangan; Sudirman Saad sebagai Deputi Bidang Kebijakan Strategis dan Perizinan; Fary Djemy Francis sebagai Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan; Ariastuty Sirait sebagai Deputi Bidang Pelayanan Umum; Mouris Limanto sebagai Deputi Bidang Infrastruktur. Hadir juga Direktur Investasi BP Batam Dendi Gustinandar, asosiasi pelaku usaha seperti Kadin, Apindo, Hipmi, HKI.
Hadir juga Ketua DPRD Provinsi Kepri Iman Sutiawan, Gubernur Kepri diwakili Kepada Badan Penanaman Modal Provinsi Kepri, Forkopimda Provinsi Kepri dan Kota Batam. (War)






-
Batam21 jam ago
Kawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari ago
Dilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam2 hari ago
Wali Kota Amsakar Optimistis Realisasi Anggaran Batam Capai Target Akhir 2025
-
Natuna2 hari ago
Cen Sui Lan Disematkan sebagai Kader Terbaik di HUT ke-61 Partai Golkar
-
Batam2 hari ago
Ada Pekerjaan Penyambungan Pipa di Bengkong Seken, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam3 hari ago
Di Depan Pemerintah Amerika, Fary Francis Tegaskan Komitmen Prabowo Jadikan Batam Tujuan Investasi Dunia
-
Batam2 hari ago
Amsakar Akan Benahi Jalan dan Drainase Lumba-Lumba hingga Duyung, Target Rampung Akhir 2025
-
Batam20 jam ago
Optimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri