Batam
Peran Aktif Telkomsel dalam Penerapan New Normal di Wilayah Sumatera

Pekanbaru, Kabarbatam.com – Pandemi Covid-19 membawa banyak dampak dalam kehidupan kita, bahkan memunculkan suatu tatanan hidup baru yang akrab disebut dengan Era New Normal.
Telkomsel sebagai perusahaan telekomunikasi digital paling Indonesia berkomitmen untuk memberikan kontribusi terbaik dalam penerapan era baru ini, khususnya pada Wilayah Sumatera Bagian Tengah yang mencakup Provinsi Riau, Kepulauan Riau, dan Sumatera Barat.
Dalam kegiatan temu media secara virtual via CloudX, General Manager Consumer Sales Region Sumbagteng Telkomsel Mulyadi Indra mengatakan, “Kami akan selalu berperan aktif mendukung seluruh pihak dalam menerapkan gaya hidup new normal di Wilayah Sumatera Bagian Tengah. Bentuk komitmen ini kami wujudkan melalui kehadiran produk komunikasi yang memang sejalan dengan konsep new normal, seperti Paket Kuota Ketengan untuk video conference dan media sosial serta Paket Combo Sakti yang dapat digunakan untuk internet serta nelpon.”
Pada kesempatan yang sama, General Manager Network Operation and Quality Management Region Sumbagteng Telkomsel Alvo Ismail menambahkan, “Dari sisi jaringan, kami tentunya mengoptimalkan secara khusus pada lokasi perumahan dan rumah sakit yang ditunjuk pemerintah untuk penanganan Covid-19.” Kami juga berupaya maksimal untuk tetap memberikan kualitas jaringan terbaik pada seluruh wilayah hingga pulau terluar, daerah terpencil, bahkan lokasi-lokasi menantang lainnya bukan menjadi penghalang bagi Telkomsel.”
Khusus Wilayah Sumatera Bagian Tengah, Telkomsel telah memberikan berbagai kontribusi dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan sosial selama masa pandemi Covid-19 ini.
Secara aktif Telkomsel bekerja sama dengan beberapa kampus mengadakan seminar online bersama mahasiswa dengan fokus utama penyesuaian diri generasi muda terhadap era new normal. Selain itu, Telkomsel juga menghadirkan Program Xcool yang mengajak siswa/i dari berbagai Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk berbagi ilmu terkait dunia telekomunikasi digital terkini yang dapat dimanfaatkan pada era baru sekarang.
Sejalan dengan program-program edukatif yang dihadirkan, Telkomsel tentunya memiliki paket komunikasi khusus dalam mendukung berbagai aktivitas dalam era new normal dimana masyarakat dituntut untuk serba digital. Telkomsel pun menyesuaikan produk komunikasi dengan kebutuhan pelanggan dan harga terjangkau sehingga masyarakat dapat merasakan kenyamanan berkomunikasi, terutama saat menjalankan metode belajar atau bekerja dari rumah.
Telkomsel berharap dapat #TerusBergerakMaju bersama Indonesia dalam menyukseskan penerapan era new normal pada berbagai aspek kehidupan.
Telkomsel juga mengajak seluruh masyarakat untuk selalu waspada dan tetap mengikuti protokol new noramal sesuai dengan himbauan pemerintah sehingga pandemi dapat segera berlalu. (*)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam3 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif