Batam
Persentase Penduduk Miskin Kota Batam Maret 2021 Naik Menjadi 5,05 Persen
Batam, Kabarbatam.com – Persentase penduduk miskin Kota Batam pada Maret 2021 naik sebesar 5,05 persen, meningkat 0,30 persen poin dibandingkan kondisi Maret 2020.
Dilansir dari website resmi batamkotabps.go.id, pada bulan Maret 2021, jumlah penduduk miskin (penduduk dengan pengeluaran per kapita per bulan di bawah Garis Kemiskinan) di Kota Batam mencapai 77,17 ribu orang. Bertambah sebanyak 10,11 ribu orang dibandingkan kondisi Maret 2020 (67,06 ribu orang).
Kemudian, garis kemiskinan pada Maret 2021 tercatat sebesar Rp740.109,-/kapita/bulan. Angka ini meningkat dibandingkan Maret 2020 yang hanya sebesar Rp707.856,-/kapita/bulan.
Sementara itu, Indeks Kedalaman Kemiskinan (P1) Kota Batam naik 0,19 poin dari 0,70 pada Maret 2020 menjadi 0,89 pada Maret 2021.
Selanjutnya, Indeks Keparahan Kemiskinan (P2) Kota Batam juga mengalami kenaikan dari 0,20 pada Maret 2020 menjadi 0,25 pada Maret 2021. (R/Atok)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan