Batam
Petugas Rutan Batam Razia Kamar Hunian Warga Binaan, Ini Hasilnya
Batam, Kabarbatam.com – Jajaran Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Batam melakukan penggeledahan terhadap kamar hunian warga binaan, Rabu (16/10/2024) pagi.
Inspeksi dadakan (sidak) kali ini dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Batam (Ka KPR), Purwo Aji Prasetyo beserta jajaran. Sejumlah kamar hunian warga binaan tak luput dari pemeriksaan.
Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Batam (Ka KPR), Purwo Aji Prasetyo mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya hal-hal terlarang yang dapat mengganggu stabilitas keamanan dan ketertiban di Rutan Batam.
“Kegitan ini juga merupakan bagian dari program “One Day One Room” yang telah berjalan rutin di Rutan Batam,” ungkap Purwo Aji Prasetyo.

Aji menuturkan, proses pemeriksaan yang dilakukan petugas Rutan Batam secara menyeluruh. Satu persatu barang milik warga binaan diperiksa secara intensif.
“Hasil pemeriksaan tidak ditemukan adanya barang terlarang yang masuk ke kamar warga binaan,” ujarnya.
Aji menegaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua warga binaan.

Selain itu, ia juga menghimbau agar semua warga binaan untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan Batam.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, warga binaan dapat meningkatkan kesadaran dalam mematuhi peraturan-peraturan yang ada demi terciptanya lingkungan yang aman dan tertib,” pungkasnya. (Atok)
-
Natuna2 hari agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Batam22 jam agoKebakaran Hebat Landa Pusat Kuliner Mega Legenda, Warga Panik dan Berhamburan
-
Headline2 hari agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam3 hari agoAmat Tantoso: Media Harus Jeli Membaca Peluang di Tengah Gejolak Global
-
Bintan2 hari agoDua Pekerja Terseret Arus di Perairan Pulau Poto Bintan: Satu Orang Meninggal, Satu Lainnya Dalam Pencarian
-
Batam1 hari agoOmbudsman Kepri Minta Pemerintah Ungkap Aktor Penyelundupan 1.897 Ton Beras Ilegal di Karimun
-
BP Batam21 jam agoBatam Melesat, Realisasi Investasi Tembus Rp69,30 Triliun
-
Batam9 jam agoBEM FISIP UMRAH Desak Pemerintah Tegas Awasi Tambang Ilegal di Karimun



