Batam
PLN Batam Lakukan Penyambungan Baru di RS Observasi Covid-19 di Pulau Galang
Batam, Kabarbatam.com– Bright PLN Batam mendukung pembangunan Rumah Sakit (RS) Observasi Covid-19 di Pulau Galang, Batam, Provinsi Kepulauan Riau. Dukungan yang diberikan berupa penyambungan jaringan listrik dalam rangka mendukung pengoperasian rumah sakit tersebut.
Corporate Secretary bright PLN Batam, Denny Hendri Wijaya, mengatakan, penyambungan baru di lokasi RS Observasi Covid-19 di Pulau Galang sudah dilakukan sejak 20 Maret 2020.
“Kami telah melakukan penyambungan baru di lokasi untuk mendukung pembangunan RS Observasi Covid-19 di Galang. Jaringan ini sudah tersambung sejak 20 Maret 2020,” ungkap Denny, Senin (30/3/2020).
Denny mengatakan bahwa penyambungan jaringan listrik baru yang sudah terpasang saat ini sudah dapat digunakan dalam mendukung aktivitas pengoperasian RS Observasi Covid-19 di Pulau Galang, Batam.
“Penyambungan listrik yang sudah terpasang, saat ini sudah beroperasi dan sudah bisa digunakan,'” ungkapnya. Denny berharap agar pasokan listrik dan penyambungan baru ke lokasi rumah sakit dapat membantu kelancaran tenaga medis dan kesehatan dalam menjalankan tugasnya dalam memberikan penanganan dan pelayanan medis kepada masyarakat.
Sekadar diketahui, pembangunan RS Observasi Covid-19 di Pulau Galang sudah rampung 100 persen. Sesuai rencana, rumah sakit ini ditargetkan mulai akan digunakan pada 30 Maret 2020.
Pembangunannya terdiri dari tiga zona. Zona pertama adalah gedung pendukung eks (bekas) rumah sakit kamp Vietnam di Galang. Bangunan ini akan dijadikan mess karyawan, dokter, dan tim medis.
Sedangkan zona kedua, adalah ruang atau gedung observasi sebanyak 240 ruang rawat. Satu ruang rawat terdiri dari lima tempat tidur. Zona ketiga, adalah gedung atau ruang isolasi sebanyak 36 kamar.
Setelah semua konstruksi dan fasilitas pendukung rampung, tahap selanjutnya adalah pengadaan alat kesehatan atau alkes. Adapun tenaga medis dan kesehatan yang akan bertugas di rumah sakit ini berasal dari TNI dan Polri serta Kementerian Kesehatan RI. (War)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky