Batam
Polisi Ringkus Dua Pelaku Curanmor di Kaveling Lama Kabil

Batam, Kabarbatam.com – Unit Reskrim Polsek Nongsa meringkus dua orang pelaku pencurian kendaraan bermotor yang beraksi di wilayah hukum Polsek Nongsa, Sabtu (10/4/2021).
Pengungkapan ini berdasarkan hasil laporan masyarakat yang kehilangan sepeda motor.
Dengan gerak cepat, Unit Reskrim Polsek Nongsa yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Iptu Syofian Rida SH,.M.H berhasil mengamankan dua pelaku berinisial FR (24) dan HF (25) di Kavling Lama Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam.
Kapolsek Nongsa AKP I Made Putra Hari S, SIK mengatakan, peristiwa itu terjadi pada hari Jumat (09/04/2021), korban inisial A memarkirkan motor Honda Beat di depan kios milik pelaku.
“Setelah memikirkan kendaraannya, korban kembali ke rumahnya yang tak jauh dari kios tersebut. Pada malam harinya, saat korban akan keluar rumah mendapati motor Honda Beat yang terparkir di depan kios sudah tidak ada. Selanjutnya korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Nongsa,” ungkap AKP I Made Putra Hari S.
Menerima laporan tersebut, dengan gerak cepat pada hari Sabtu (10/4/2021) Unit Reskrim Polsek Nongsa berhasil mengamankan pelaku beserta barang bukti dan selanjutnya di bawa ke Polsek Nongsa untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Sementara barang bukti yang berhasil diamankan berupa, 1 unit sepeda motor Honda Beat warna merah putih, 1 unit sepeda motor Honda Revo warna hitam.
Saat ini kedua pelaku berinisial FR (24) dan HF (25) sudah diamankan oleh Unit Reskrim Nongsa untuk penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Atok)







-
Headline2 hari ago
Mantan Wakapolri Komjen Pol Yusuf Manggabarani Wafat, Dimakamkan di Makassar
-
Headline19 jam ago
Joint Operation BNN, Bea Cukai dan TNI AL Berhasil Amankan 1,8 Ton Sabu di Perairan Kepulauan Riau
-
Uncategorized @id1 hari ago
Nama Mantan Kapolda Kepri Dikaitkan Bisnis Tambang Bauksit di Lingga, Tokoh Pemuda Nongsa Mengecam Keras
-
Batam14 jam ago
FOTO-FOTO Penampakan Kapal MT Sea Dragon Tarawa Ditangkap Joint Operation BNN Bawa 1,8 Ton Sabu
-
Batam2 hari ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam2 hari ago
PWI Batam Respons Dugaan Pemerasan oleh Oknum Wartawan di SMPN 26 Batam: Ini Hasilnya!
-
Batam2 hari ago
Panglima Lang Laut Suherman Kecam Pencatutan Nama Yan Fitri Halimansyah Soal Tambang Bauksit di Lingga
-
Bintan1 hari ago
BREAKING NEWS: Karam di Perairan Berakit, 30 Orang ABK KM Pasifik Memori II Berhasil Dievakuasi Bakamla RI