Bintan
Polres Bintan Kerahkan Personel Jaga Ketat Perayaan Imlek

Bintan, Kabarbatam.com– Menjelang Tahun Baru Imlek 2571, Polres Bintan menggelar apel pengamanan, dengan menurunkan seluruh personel dan Polsek jajaran.
Dalam apel pengamanan, dipimpin langsung oleh Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang dan seluruh pejabat utama Polres Bintan, Pama dan personel Polres Bintan dan Polsek jajaran.
“Untuk pengamanan Imlek ada empat zona yang dilakukan pengamanan ketat di antaranya Kecamatan Bintan Utara, Kecamatan Bintan Timur, Kecamatan Gunung Kijang, dan Kecamatan Teluk Bintan,” jelas Boy Herlambang.
Untuk kesiapan pengamanan perayaan Imlek, lanjut Boy, agar para Kapolsek melakukan Apel Persiapan dan Apel Konsolidasi di wilayahnya yang terdapat kegiatan perayaan Imlek Tahun 2020 ini.
“Berikan rasa nyaman kepada saudara-saudara kita yang melaksanakan ibadah Imlek di vihara maupun klenteng,” imbau Boy.
Dalam perayaan Imlek 2571 ini agar seluruh jajaran melakukan pengamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang merayakan Imlek di Kabupaten Bintan. “Agar pelaksanaan Imlek tahun ini dapat berjalan dengan aman, damai, kondusif, dan lancar” tutup Boy Herlambang. (Yul)









-
Headline2 hari ago
Wakil Walikota Raja Ariza Resmikan Cue Spot Billiard Tanjungpinang
-
Batam1 hari ago
Bawa Kabur Motor Ojek Online, Pria di Batam Ditangkap Kurang dari 24 Jam
-
Batam3 hari ago
Kapolresta Barelang Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Roro Telaga Punggur
-
Headline2 hari ago
10 BPW se-Sumatera Dukung Andi Amran Sulaiman Jadi Ketua Umum KKSS
-
Batam3 hari ago
Tinjau Sejumlah Titik Objek Vital, Polda Kepri Pastikan Kelancaran Arus Balik Mudik Lebaran 2025
-
Batam1 hari ago
Deputi Bidang Pengelolaan Bandara, Pelabuhan dan Lalu Lintas Barang BP Batam Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran
-
Riau15 jam ago
Kapolda Riau Herry Heryawan Hadiri Perayaan Aghi Ghayo Onam di Kabupaten Kampar
-
Headline7 jam ago
Pemkab Natuna Gelar Apel di Hari Pertama Kerja usai Libur Lebaran