Headline
Polres Lingga Berhasil Kembalikan Kerugian Negara dari Korupsi BLUD RSUD Dabo Singkep
Lingga, KABARBATAM.COM – Satreskrim Polres Lingga berhasil lakukan Asset Recovery atau pengembalian uang negara sejumlah Rp551.414.600,- dari tersangka AWS terduga kasus tindak pidana dugaan korupsi Pengelolaan Anggaran BLUD RSUD Dabo Singkep Tahun Anggaran 2018.
Kapolres Lingga Boy Herlambang, SIK, M.Si melalui Kasatreskrim Polres Lingga AKP Rangga Primazada, SH, SIK membenarkan bahwa telah dilakukan pengembalian kerugian keuangan negara dari tersangka AWS, hal ini dilakukan oleh Satreskrim Polres Lingga sebagai wujud dalam upaya mengedepankan Asset Recovery dalam penegakan hukum tindak pidana korupsi.
“Ya benar bahwa tersangka korupsi pengelolaan anggaran BLUD RSUD Dabo Ta. 2018 atas nama AWS telah mengembalikan kerugian keuangan negara sejumlah Rp. 551.414.600,-.”, dan telah disimpan di Rekening barang bukti uang dan / surat berharga di Bank BRI Dabo Singkep,” kata AKP Rangga, Kamis (16/4/2020)
Kasat reskrim juga menambahkan, bahwa dalam penegakkan hukum tindak pidana korupsi, tidak hanya semata-mata hanya untuk menghukum orang saja, tetapi juga melakukan penyelamatan terhadap aset negara, sehingga kerugian negara yang ditimbulkan dapat dipulihkan.
“Untuk kasus sendiri tetap berlanjut, dengan pasal yang disangkakan terhadap tersangka yaitu Pasal 2 ayat 1 atau pasal 3 UU RI No 31 th 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi sebagaimana telah di rubah dengan UU RI No.20 th 2001,” ungkap AKP Rangga.
Kemudian terhadap uang pengembalian kerugian negara tersebut dilakukan penyitaan sebagai barang bukti di persidangan nanti.(Fikri)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan