Bintan
Polsek Binut Bagikan Bendera Merah Putih Pada Pengendara

Bintan, KABARBATAM.COM – Polres Bintan melalui Polsek Bintan Utara membagikan dan memasangkan langsung bendera Merah Putih secara gratis kepada pengendara yang melewati di Jalan Permaisuri, simpang Kamboja Kelurahan Tanjung Uban Selatan, Kecamatan Bintan Utara, Kabupaten Bintan, Selasa (11/08/2020).
Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono melalui Kapolsek Bintan Utara Kompol Arbaridi Jumhur mengatakan, pembagian dan pemasangan bendera sebanyak 200 lembar kepada pengendara R2, R4 dan R6 dengan maksud tujuan tersebut adalah wujud kepedulian Polri untuk menimbulkan jiwa nasionalisme cinta tanah air dan menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memerdekakan Bangsa dalam rangka menyambut HUT RI ke-75 Tahun 2020 ditengah wabah pandemi Covid-19.
“Semoga dengan ini dapat memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menanamkan rasa cinta tanah air, sekaligus sebagai ungkapan rasa syukur dan menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur atas kemerdekaan bangsanya yang telah diraih,” kata Kompol Arbaridi.
Pemberian bendera pada pengguna jalan tersebut langsung dipasangkan pada kendarannya, sekaligus memberikan himbauan untuk tetap mematuhi peraturan berlalulintas dan protokol kesehatan seperti rajin mencuci tangan, tetap menggunakan masker dan jaga jarak.(Yuli)









-
Headline3 hari ago
Wakil Walikota Raja Ariza Resmikan Cue Spot Billiard Tanjungpinang
-
Batam2 hari ago
Bawa Kabur Motor Ojek Online, Pria di Batam Ditangkap Kurang dari 24 Jam
-
Batam2 hari ago
Deputi Bidang Pengelolaan Bandara, Pelabuhan dan Lalu Lintas Barang BP Batam Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran
-
Batam10 jam ago
Kepala BP Batam dan Wakil Kepala BP Batam Tinjau Penataan Sungai Baloi Indah
-
Riau1 hari ago
Kapolda Riau Herry Heryawan Hadiri Perayaan Aghi Ghayo Onam di Kabupaten Kampar
-
Headline1 hari ago
Pemkab Natuna Gelar Apel di Hari Pertama Kerja usai Libur Lebaran
-
Batam1 hari ago
Pastikan Pasokan Listrik Aman Jelang Idulfitri 1446 H, PLN Batam Siaga Penuh
-
Batam1 hari ago
Promo Cahaya Ramadan PLN Batam Hadirkan Banyak Keuntungan, Sudah 700 Pelanggan yang Bergabung