Batam
Polsek KKP Batam Perketat Pengawasan Protokol Kesehatan di Pelabuhan Domestik Sekupang
Batam, Kabarbatam.com – Cegah penyebaran Covid-19, jajaran Polsek Kawasan Pelabuhan Batam menggelar giat Pengawasan, Penerapan Protokol Kesehatan di pelabuhan Domestik Sekupang, Rabu (5/5/2021) pagi.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Kawasan Pelabuhan Batam, AKP Budi Hartono S.I.K M.M, didampingi personel Polsek KKP dan anggota BKO Polresta Barelang.
Kapolsek KKP Batam, AKP Budi Hartono mengatakan bahwa kegiatan pengawasan, penerapan protokol kesehatan bertujuan untuk memberikan kesadaran terhadap masyarakat khususnya penumpang kapal bahwa Covid-19 belum hilang.
Bahkan, untuk saat ini masih tinggi penyebarannya maka masyarakat diharapkan tetap disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan guna menekan penyebarannya.
“Bahkan, untuk saat ini masih tinggi penyebarannya maka masyarakat diharapkan tetap disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan guna menekan penyebaran virus corona,” ungkap AKP Budi Hartono.
Dijelaskan Budi, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, petugas juga memberikan himbauan dan edukasi penerapan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan, mencuci tangan di air yang mengalir.
Harapannya, masyarakat sadar dan peduli akan pentingnya penerapan protokol kesehatan sehingga dapat mencegah penyebaran virus tersebut dan pandemi covid 19 segera berakhir.
“Kita perkuat di pelabuhan Domestik Sekupang karena kita ketahui bahwa Surat Edaran Gubernur Kepri nomor 460 itu akan meniadakan/membatasi pelaku perjalanan orang dari tanggal 6 mei-17 mei 2021,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam3 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam22 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka