Kesehatan
PPKM Level 4, Aturan Makan 20 Menit di Restoran, Benarkah Tak Akan Terpapar Covid
Kabarbatam.com – Pemerintah melalui aturan PPKM Level 4 menetapkan bisa makan di tempat di restoran atau kedai selama maksimal 20 menit. Apakah aturan ini cukup menahan laju penularan Covid-19?
Mengutip Pandemictalks, Minggu (1/8/2021), bahwa 95 persen orang yang sering makan di restoran berpotensi lebih besar terinfeksi Covid-19, hal ini didasarkan pada penelitian oleh Glamiche dan CDC pada 2021.
Mengapa bisa demikian? Karena orang yang makan di restoran akan terpaksa membuka masker dan sulit untuk menjaga jarak.
Sementara saat makan umumnya para pengunjung juga sambil mengobrol, sehingga berpotensi menebarkan lebih banyak droplet.
CDC juga melaporkan bahwa durasi terpapar virus mempengaruhi seseorang terinfeksi atau tidak.
Semakin sebentar terpapar, risiko terinfeksi semakin kecil. Begitu pula sebaliknya, semakin lama terpapar risiko terinfeksi semakin besar.
“Pada konteks yang berbeda, makan di tempat selama 20 menit bisa mempengaruhi seberapa besar risiko penularan dan infeksi Covid-19,” tulis Pandemictalks.
Hal itu bergantung pada letak ruangan di ruangan terbuka atau tertutup, ventilasi udaranya baik atau buruk, dan terkait jaga jarak.
Bila terpaksa makan di restoran, cek restoran yang dikunjungi apakah menerapkan protokol kesehatan ketat seperti staf yang memakai masker dan menjaga higienitas, ketersediaan tempat mencuci tangan, dan sebisa mungkin menjaga jarak atau pilih tempat makan di luar ruang.
Bagi diri sendiri juga pastikan hanya melepas masker saat makan dan minum, mencuci tangan sebelum dan setelah makan, dan membatasi durasi makan.
“Pilihan terbaik tetap menghindari makan di restoran sesingkat apa pun waktunya. Makan di rumah atau take away terbukti memiliki risiko penularan Covid-19 paling rendah,” tulis Pandemictalks.(*)
-
Batam2 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial18 jam ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial1 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam3 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam13 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka