Batam
Restoran Seafood Golden Prawn Tawarkan Menu Berbuka Puasa dengan Harga Terjangkau

Batam, Kabarbatam.com – Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Restoran Seafood Golden Prawn Batam menawarkan menu paket berbuka puasa dengan harga murah dan terjangkau.
Berlokasi di Kecamatan Bengkong, Kota Batam, Restoran Seafood Golden Prawn memberikan dua pilihan menu paket berbuka puasa yakni ‘Buffet Ramadhan’ dengan penyajian prasmanan dan paket meja hingga 10 orang.
Manager Operasional Golden Prawn, Fery Gold, mengatakan, untuk prasmanan, bagi orang dewasa dikenakan harga Rp 59 ribu per orang sedangkan anak-anak 5-12 tahun Rp 35 ribu. Menu berbuka puasa ini tersedia setiap hari, lengkap beserta takjil.
“Tak hanya prasmanan, kami juga menawarkan paket permeja untuk 8 hingga 10 orang dengan harga nett Rp 600 ribu lengkap dengan takjil serta sof drink,” ungkap Fery, Selasa (4/4/2023).
Dijelaskan Fery, menu berbuka puasa untuk paket prasmanan setiap harinya berganti-ganti. Hal ini bertujuan, untuk memberikan cita rasa tersendiri bagi setiap pengunjung Restoran.
“Menu masakan berbuka puasa yang kami sajikan setiap harinya berganti-ganti. Jadi, setiap pengunjung yang datang ke restoran kita tidak jenuh dengan menu masakan kami,” jelasnya .
Selain memberikan harga sangat terjangkau serta lokasi yang nyaman, setiap pengunjung tidak perlu khawatir dengan lokasi parkir. Area parkir Restoran Seafood Golden Prawn ini terbilang cukup luas dan dijaga ketat oleh petugas keamanan.
“Bagi masyarakat yang ingin menikmati paket berbuka puasa di Restoran Seafood Golden Prawn dapat menghubungi reservasi di nomor 08117008933/082386613242,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam2 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam9 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen19 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi