Tanjungpinang
Sekda Tanjungpinang Imbau Para Orang Tua Tingkatkan Pengawasan Anak
Tanjungpinang. Kabar batam.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tanjungpinang Zulhidayat, S.Hut, mengimbau para orang tua untuk tingkatkan pengawasan terhadap anak.
Imbauan tersebut disampaikan Sekda Zulhidayat saat memimpin rapat koordinasi pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak serta tindak pidana perdagangan orang di Aula Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah Kantor Walikota Kamis pagi tadi (26/10).

“Pastikan para orang tua menanyakan dimana anak berada jika sampai jam 21.00 malam belum ada di rumah,” imbau Sekda.
Imbauan tersebut disampaikan Sekda sebagai respon karena masih tingginya angka kekerasan terhadap anak. Berdasarkan data Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tanjungpinang per 9 Oktober 2023 sudah ada 73 kasus kekerasan terhadap anak.
Menurut Sekda, alternatif lain tindakan pencegahan yang dapat dilakukan adalah meningkatkan kepedulian para pelaku usaha untuk melakukan upaya upaya preventif yang ramah anak.
“Jangan biarkan kalau ada anak tanpa pendamping keluarga berada di tempat yang kurang layak untuk anak,” tambah Sekda.

Rapat Koordinasi itu sendiri dihadiri oleh 32 pengurus Paguyuban, 11 guru Bimbingan dan Konseling SMA/SMK dan perwakilan Poltekes dan Stikes Tanjungpinang.
Bertindak sebagai narasumber dalam rakor tersebut adalah dari Unit PPA Polresta Tanjungpinang Jackson Debataraja, DR Mulia Wiwin dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Rosdiana Evlin, SH, MH dari Kanwil Hukum dan HAM serta Urfan Adariska, SIP dari BP3MI Provinsi Kepri.(Dinas Kominfo)
-
Batam2 hari agoAda Pekerjaan Terencana Serentak di 4 Lokasi, Warga di Bengkong, Jodoh Centre hingga YKB Agar Segera Menampung Air
-
Batam2 hari agoOperasi Zebra Seligi 2025 di Kepri Resmi Dibuka, 350 Personel Gabungan TNI-Polri Dikerahkan
-
Batam3 hari agoSinergi Berkelanjutan Kementerian ESDM dan PLN Batam untuk Wujudkan Stabilitas Energi Kota Batam
-
Batam2 hari agoBC Batam Temukan Tas Hitam Mengapung di Tanjung Sauh, Berisi Paket Sabu 1 Kg
-
Headline5 jam agoResmi Dilantik oleh Wali Kota Batam, Solidaritas Pembawa Acara Kota Batam Siap Menjadi Mitra Strategis Pemerintah
-
Batam2 hari agoPN Batam Tolak Gugatan Praperadilan Tersangka Cabul terhadap Polsek Nongsa
-
Headline2 hari agoKomunitas Jurnalis Kepri Resmi Mengemuka, Siap Jadi Wadah Pemersatu Insan Pers
-
Headline3 hari agoHUT ke-49, KKSS Kepri dan Kota Batam Gelar Turnamen Domino Penuh Kehangatan



