Headline
Seorang Pria di Karimun Ditemukan Tewas Bunuh Diri di Hotel
Karimun,Kabarbatam.com – Seorang pria ditemukan tewas di kamar 196 Hotel Super 888, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.
Penemuan tersebut membuat geger pihak hotel, yang kemudian pihak kepolisian langsung mendatangi hotel tersebut guna olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
“Benar, pihak hotel telah menemukan seorang pria bernama Tjap Cam (53) yang tewas di kamar 196 Hotel Super 888,” ujar Kasatreskrim Polres Karimun AKP Herie Pramono, Rabu (24/6/2020).
Herie mengatakan, korban ditemukan pertamakali saat pihak hotel mendatangi kamar korban untuk check out. Namun, karena tidak mendapat jawaban, pihak hotel mendobrak pintu yang kemudian didapati korban dalam keadaan tewas.
“Dugaan sementara dari olah TKP, korban yang merupakan warga karimun itu tewas bunuh diri menggunakan seutas kabel berwarna abu-abu, yang disangkutkan ke ventilasi dekat jendela kamar” katanya.
Setelah melakukan olah TKP, dari petunjuk CCTV, sehari sebelumnya yakni Selasa (23/6/2020). Korban terlihat membawa satu kantong plastik berwarna biru.
“Dari petunjuk cctv, sehari sebelumnya pada pukul 19.00 Wib, terlihat korban dalam keadaan sehat membawa satu plastik biru yang didalamnya diduga alat-alat yang ia gunakan untuk bunuh diri,” jelas herie.
Saat ini Tim Inafis Polres Karimun telah mengevakuasi korban guna penyelidikan lebih lanjut. (Gik)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang