Batam
Silih Berganti, Ribuan Warga Bersilaturahmi dengan Rudi-Marlin di Momen Idulfitri
Batam, Kabarbatam.com – Ribuan warga silih berganti bersilaturahmi dengan Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dan Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina di momen Hari Raya Idulfitri.
Silaturahmi itu dipusatkan di kediaman Wali Kota dan Wakil Gubernur Kepri di Perumahan Rosedale, Batam Centre, Rabu (10/4/2024). Acara silaturahmi & rumah terbuka itu akan digelar selama dua hari hingga Kamis (11/4/2024).

“Kami sekeluarga mengundang masyarakat bersilaturahmi merayakan Idulfitri pada 1-2 Syawal 1445 Hijriah,” kata Rudi.
Di kesempatan itu, Wali Kota mengajak semua masyarakat menyambut perayaan Idulfitri 1445 H dengan hati lapang atau senang.

“Idulfitri menjadi momen saling bersilaturahmi dan saling memaafkan. Mari merayakan dengan hati bahagia yang lapang,” ujar Rudi.
Adapun, silaturahmi & rumah terbuka akan digelar oleh Pemko Batam dan BP Batam. Wali Kota berharap, dengan acara tersebut, masyarakat makin kompak dan menjaga persatuan.

Di kesempatan itu pula, Wali Kota Batam mengajak masyarakat memaknai Idulfitri dengan kemeriahan dan kesucian hati dengan saling memaafkan.

“Selaku pribadi dan keluarga mengucapkan minal aidin walfaizin, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Rudi. (*)
-
Natuna2 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline10 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang2 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline2 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoBP Batam Catat Capaian Positif Sepanjang 2025, Siapkan Lompatan Pembangunan di 2026



