Batam
Siswa Menguasai Materi PKL, PT Korona Trans Punggur Apresiasi SMK Negeri 7 Batam

Batam, Kabarbatam.com – PT Korona Trans Punggur menerima cinderamata dari SMK Negeri 7 Kota Batam sebagai mitra Praktik Kerja Lapangan (PKL) SMK Negeri 7 Kota Batam, bertempat di Kantor PT Korona Trans Punggur, Sabtu (10/4/2021).
Perusahaan yang bergerak dalam bidang transportasi bus Trans Batam ini telah menerima salah satu murid SMK Negeri 7 Kota Batam sebagai mitra PKL.
Dalam kesempatan ini, Direktur PT Korona Trans Punggur, Hotly Fresli Ompusunggu mengatakan, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi SMK Negeri 7 Kota Batam telah memberikan cinderamata sebagai mitra PKL.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada SMK Negeri 7 Kota Batam yang telah memberikan cinderamata kepada kami. Tentu kami sangat mengapresiasi atas pemberian tersebut,” ungkap Hotly.
Dijelaskan Hotly, salah satu siswi SMK Negeri 7 Kota Batam bernama Vika Armila Sari telah melaksanakan PKL sejak bulan Januari 2021 sebagai admin di PT Korona Trans Punggur dan mendapatkan nilai yang cukup memuaskan.
“Siswi tersebut cukup lihai menguasai bidang materi yang diberikan dan sangat membantu perusahaan kami. Ia taat dengan aturan, baik itu pada saat masuk jam kerja, bertanggung jawab dan loyalitas yang tinggi,” ujar Hotly.
Tentu, dengan hasil yang cukup baik ini, PT Korona Trans Punggur berhasil mendidik salah satu siswi PKL, SMK Negeri 7 Kota Batam yang berkualitas.
“Oleh karena itu, saya berharap selepas melaksanakan PKL di PT Korona Trans Punggur, semoga siswi tersebut dapat menggapai cita-citanya dan diterima dengan baik oleh perusahaan yang merekrutnya dengan pengalaman yang dimilikinya saat ini,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam3 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam1 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen1 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Batam20 jam ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Batam3 hari ago
Progres Rempang Eco-City, 72 Kepala Keluarga Tempati Rumah Baru di Tanjung Banon