Batam
Uniba Terus Berbenah dan Tingkatkan Akreditasi untuk Jadi Universitas Unggulan di Batam

Batam, Kabarbatam.com – Ujian seminar hasil disertasi untuk mahasiswa pasca sarjana calon doktor Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) Universitas Batam, Provinsi Kepulauan Riau berjalan lancar, Rabu (1/11/2023).
Diketahui, ujian seminar dilaksanakan di gedung pasca sarjana dengan menghadirkan para dosen guru besar selaku penguji internal dan eksternal.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Sidang Prof. Indrayani, S.E., M.M., Ph.D, Sekretaris Prodi Dr.Muammar Khaddafi, S.E., M.Si.Ak dan didampingi anggota penguji Prof. Drs. Fachrudin, S.E., MSME., Ph.D, Prof. Dr. Ir. Chabullah Wibisono, M.M., Dr. Angelina Eleonora R.,S. Kom, MMSi., Dr. Bambang Satriawan, S.E., M.Si.
Selain itu, Universitas Batam juga menghadirkan penguji dari luar daerah yakni Prof. Dr. Damsar, Rer. soz., MA dari Universitas Andalas dan Dr. Sofwan Effendi, M.Ed dari Universitas Negeri Jakarta yang merupakan Direktur SDM Dirjen Dikti.
“Pelaksanaan tahapan ujian seminar hasil disertasi oleh promovendus merupakan syarat mutlak untuk meraih gelar doktor manajemen Sumber Daya Manusia. Meskipun, masih ada tahapan berikutnya yang harus di jalani para calon doktor yaitu ujian tertutup dan ujian promosi terbuka,” ungkap Prof. Indrayani.
Prof. Indrayani menjelaskan, pelaksanaan ujian calon doktor program studi (S-3) Manajemen Sumber Daya Manusia ini sebagai bukti bahwa Universitas Batam (UNIBA) selalu berbenah untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan akreditasi. Selain itu, Uniba juga memiliki para dosen sangat kompetensi dan mumpuni.
“Ini sebagai bukti bahwa Universitas Batam (UNIBA) selalu berbenah untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan akreditasi,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam1 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna1 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline1 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Natuna2 hari ago
Momen Lebaran Masih Hangat di Natuna, Sejumlah Tokoh Politik Bersilaturahmi
-
Batam2 hari ago
Ada Interkoneksi Pipa di Sei Harapan Sekupang, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam10 jam ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Bintan1 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Headline3 hari ago
Halal Bi Halal Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Masyarakat Sambut Gembira Hari Kemenangan