Headline
Wagub Nyanyang Hadiri Pembukaan Drag Bike Piala Ketua DPRD Kepri 2025
Dompak, Kabarbatam.com — Meski diwarnai hujan, semangat para pembalap dan penonton tidak surut dalam gelaran Drag Bike Piala Ketua DPRD Kepri 2025 yang juga dihadiri oleh Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Nyanyang Haris Pratamura di Sirkuit Non Permanen Dompak, Minggu (2/11).

Event otomotif bergengsi ini menjadi magnet bagi warga yang memadati kawasan Dompak, sekaligus wadah bagi generasi muda Kepri untuk menyalurkan hobi balap di tempat yang aman dan terorganisir.
Ketua DPRD Kepri, Iman Sutiawan yang juga penggagas event ini dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar hiburan, melainkan pembinaan bakat positif anak muda Kepri.

“Hobi perlu dibina dan dikembangkan agar menjadi hal yang positif, membanggakan, dan menuai prestasi. Kebut-kebutan di jalan raya bukan tempatnya, karena membahayakan diri sendiri dan orang lain,” ujar Iman Sutiawan.
Iman juga mengingatkan pentingnya menjaga generasi muda dari pengaruh negatif pergaulan bebas dan narkoba.

“Pemuda adalah penerus bangsa. Kepri menantikan sumbangsih kalian. Salurkan bakat di tempat yang benar, seperti di arena balap resmi ini. Gas pol sampai garis finish untuk meraih juara, tapi tetap junjung tinggi sportivitas,” pesannya.
Ia juga berjanji, penyelenggaraan tahun depan akan dibuat lebih besar dan bergengsi bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Kepri.

“Bersama Pemprov Kepri, tahun depan kita siapkan event yang lebih spesial,” tambahnya.
Sementara itu, Wagub Nyanyang Haris Pratamura menyampaikan apresiasi atas inisiatif Ketua DPRD Kepri yang mampu menggabungkan semangat olahraga, pariwisata, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat dalam satu kegiatan.
“Kompetisi otomotif seperti Drag Bike ini bukan hanya wadah adu prestasi, tapi juga bentuk promosi budaya berkendara yang aman, tertib, dan bertanggung jawab,” ujar Wagub.

Menurutnya, kegiatan ini juga mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
“Event seperti ini memberi dampak positif bagi sektor ekonomi masyarakat, terutama pelaku UMKM, kuliner, dan pariwisata lokal. Kehadiran penonton jelas menggairahkan roda ekonomi di sekitar lokasi acara,” tambahnya.
Selain itu, Wagub menilai penggunaan infrastruktur daerah sebagai arena kegiatan juga merupakan bentuk optimalisasi pembangunan.

“Jalan yang dibangun dengan kualitas baik kini bisa dimanfaatkan untuk kegiatan yang produktif, aman bagi peserta, sekaligus menghibur masyarakat,” jelasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah, Ketua KONI Kepri Usep RS, Ketua Komisi I DPRD Kepri, dan sejumlah anggota DPRD Kota Tanjungpinang. (ron)
-
Natuna2 hari agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Batam1 hari agoKebakaran Hebat Landa Pusat Kuliner Mega Legenda, Warga Panik dan Berhamburan
-
Headline3 hari agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam6 jam agoSidang Etik Internal Partai terhadap Mangihut Rajagukguk Rampung, Cak Nur: DPP PDI Perjuangan segera Beri Keputusan
-
Bintan2 hari agoDua Pekerja Terseret Arus di Perairan Pulau Poto Bintan: Satu Orang Meninggal, Satu Lainnya Dalam Pencarian
-
Batam2 hari agoOmbudsman Kepri Minta Pemerintah Ungkap Aktor Penyelundupan 1.897 Ton Beras Ilegal di Karimun
-
BP Batam1 hari agoBatam Melesat, Realisasi Investasi Tembus Rp69,30 Triliun
-
Batam17 jam agoBEM FISIP UMRAH Desak Pemerintah Tegas Awasi Tambang Ilegal di Karimun



