Kepri
Wan Arismunandar Cek Kesiapan Asrama Haji Natuna sebagai Tempat Karantina Pasien Covid-19
Natuna, Kabarbatam.com – Asrama Haji Natuna yang dijadikan sebagai tempat karantina terpadu bagi pasien Covid-19 harus dilengkapi dengan fasilitas pendukung yang memadai. Mengingat pandemi covid-19 sampai saat ini belum berakhir.
Seperti yang disampaikan oleh Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Natuna, Wan Arismunandar kepada Satgas Penanganan Covid,-19 Kabupaten Natuna saat melakukan pengecekan di Asrama Haji, Selasa (27/4/2021).
“Covid ini mau sampai kapan, pemerintah pusat belum menentukan kapan berakhirnya, jadi yang dapat kita lakukan sekarang adalah mempersiapkan semuanya,” ujar Wan Arismunandar.
Dalam kunjungannya tersebut, Wan Aris mempertanyakan kelengkapan dasar yang tersedia dan dibutuhkan dalam upaya karantina terpadu agar bisa berjalan maksimal.

“Kan sudah ada kelengkapan yang tersedia disini, kurangnya nanti tolong gugus tugas lengkapi dengan melakukan koordinasi dengan Kabag Kesra,” ucap Wan Aris.
Menanggapi hal tersebut Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Natuna sekaligus Tim Gugus Tugas Covid,-19, Hefi Afriyadi menyampaikan, pihaknya sampai saat ini sudah melengkapi sarana dasar dan pendukung dalam kesiapan Asrama Haji sebagai lokasi karantina terpadu.
“Bantal, Guling, Selimut ada sekitar 40 pasang kemarin kita beli, TV juga sudah kita siapkan, alat pakai habis seperti alat mandi juga kita siapkan,” ungkapnya.
Disamping itu, Hefi juga menambahkan bahwa pihaknya sudah memasang AC di beberapa ruangan. Hal ini dikarenakan keluhan dari para pasien yang tinggal di Asrama Haji tersebut.

“Kita memang fokus di lantai dua, lantai bawah belum,” ujarnya.
Sementara itu Kabag Kesra Setda Kabupaten Natuna, Ahmad menjelaskan berdasarkan hasil sidak Ketua Komisi I DPRD Natuna beberapa minggu kebelakang pihaknya sudah menyusun kepanitiaan untuk membantu pelaksanaan karantina terpadu.
Berdasarkan hasil pemantauan yang dilakukan secara menyeluruh, Wan Aris menilai Asrama Haji Natuna sudah siap untuk dijadikan lokasi karantina terpadu.
“Dapat saya simpulkan Asrama Haji siap apabila ada kekurangan tolong kita kordinasikan bersama, kita ingin mata rantai Covid ini putus dulu,” harapnya. (Ifan)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline22 jam agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam21 jam agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam3 hari agoAda Pekerjaan Penyambungan Pipa di Bengkong Seken, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam3 hari agoBejat, Seorang Ayah di Sagulung Tega Cabuli Anak Kandungnya
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern



