Batam
Warga Doakan Isdianto-Suryani Terpilih agar Listrik Menyala 24 Jam
Batam, Kabarbatam.com – Masih dengan boat pancung, Suryani bertolak dari Pulau Belakangpadang menuju Kelurahan Sekanak Raya, Kecamatan Belakangpadang, Kota Batam, tepatnya di Pulau Lengkang, Ahad (18/10/2020).
Tak ada lain kecuali ia hendak menemui warga untuk bersosialisasi dalam jadwal kampanye kedua pada hari Ahad tersebut.
Seperti biasanya, Suryani Cawagub Kepri nomor urut 2 ini disambut meriah oleh warga. Mereka pun tak segan untuk menyampaikan keluhan dan harapan. Warga menyampaikan harapan agar aliran listrik di Pulau Lengkang bisa hidup 24 jam.
“Kami berharap listrik di sini bisa mengalir terus selama 24 jam, agar kegiatan sehari-hari dapat berjalan dengan lancar,” harap seorang ibu yang mewakili warga Pulau Lengkang.

“Saya doakan, Pak Isdianto dan Ibu Suryani menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur, supaya listrik di tempat kami bisa mengalir 24 jam,” katanya lagi.
Suryani pun menampung semua aspirasi dan masukan dari warga. Cawagub Kepri nomor urut 2 ini juga menyarankan agar diajukan proposal melalui Anggota DPRD Provinsi Kepri agar bisa dimasukkan dalam penganggaran Pemerintah Provinsi (Pemprov).
Dalam kegiatan kampanyenya, Suryani yang berpasangan dengan Calon Gubernur (Cagub) Isdianto ini juga meninjau Pustu (Puskesmas Pembantu) yang ada di Pulau Lengkang.
Di lokasi Pustu, warga meminta dibuatkan tanggul untuk menghalangi masuknya air pasang laut ke dalam Pustu.
“Kami harap bisa dibuatkan pagar keliling Pustu, biar pelayanan menjadi nyaman. Karena air akan masuk ketika laut pasang.”
Suryani Cawagub Kepri nomor urut 2 tersebut memberikan motivasi kepada warga agar tetap semangat dan berharap semoga tanggul yang diminta segera terealisasi. (*)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline18 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam3 hari agoBP Batam Catat Capaian Positif Sepanjang 2025, Siapkan Lompatan Pembangunan di 2026



