Lingga
SD Negeri 006 Singkep Kini Miliki Musala Al Muhajirin
Lingga, Kabarbatam.com – Suasana sukacita menyelimuti Sekolah Dasar (SD) Negeri 006 Singkep yang terletak di Jalan Kebun Nyiur, Desa Batu Berdaun, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga. Pasalnya, sekolah tersebut kini memiliki musala baru yang diberi nama Al Muhajirin.
Peresmian musala tersebut dilakukan pada hari Jumat (5/1/2024) pagi dengan dihadiri oleh Kepala SD Negeri 006 Singkep, Kamalawati, beserta staf dan murid, serta perwakilan dari masyarakat, perangkat desa, dan aparatur negara.
Kepala sekolah Kamalawati mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas terwujudnya musala Al Muhajirin. Ia mengatakan bahwa musala ini sangat penting untuk pendidikan agama anak-anak di sekolahnya, terutama di era digitalisasi saat ini.
“Karakter pendidikan agama itu sangat penting apalagi di jaman sekarang kita lihat anak-anak kurang dengan pendidikan agama,” ungkap Kamalawati.
Musala Al Muhajirin diharapkan dapat menjadi tempat untuk berbagai kegiatan keagamaan, seperti salat, mengaji, dan kegiatan keagamaan lainnya. Selain itu, musala ini juga diharapkan dapat menjadi tempat pembelajaran dan pengembangan nilai-nilai keagamaan yang baik bagi siswa dan siswi di SD Negeri 006 Singkep.
Pembangunan musala Al Muhajirin merupakan hasil kolaborasi antara sekolah, masyarakat, perangkat desa, dan aparatur negara. Kamalawati menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan musala ini.
“Musala ini akan menjadi tempat untuk berbagai kegiatan keagamaan, dan kami berharap dapat memberikan dampak positif terhadap pembentukan karakter murid-murid kami,” tambah Kamalawati.
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial3 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Headline18 jam ago
Kolaborasi Spektakuler: Kepri Jadi Tulang Punggung Transportasi Udara melalui Pengoperasian Karya Anak Bangsa Pesawat N219
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
BP Batam12 jam ago
DPRD Kota Batam Setujui APBD Tahun 2025 Sebesar Rp 4,079 Triliun