Batam
BP Batam Tepis Tuduhan Keterlibatan dalam Mafia Lahan, Ariastuty: Tidak Berdasar dan Tak Sesuai Fakta
Batam, Kabarbatam.com – Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Plt. Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait, memberikan tanggapan terkait beredarnya video di pelantar digital TikTok terkait dugaan Kepala BP Batam, Amsakar Achmad, beserta jajaran yang tunduk pada praktik mafia lahan.
Ia dengan tegas mengatakan pemberitaan dan narasi yang menyudutkan tersebut merupakan informasi yang tidak berdasar dan tidak sesuai dengan fakta yang ada.
“Tidak benar bahwa Kepala BP Batam, Bapak Amsakar Achmad, beserta jajaran terlibat, tunduk, ataupun memberikan perlindungan kepada pihak-pihak yang disebutkan di dalam video tersebut,” ujarnya, pada Kamis (15/5/2025).
Lebih lanjut Ariastuty menjelaskan, BP Batam akan segera mengambil tindakan bila terdapat oknum yang melakukan hal-hal seperti yang dituduhkan.
“Informasi yang beredar saat ini masih bersifat dugaan, dan narasi yang dibangun di ruang publik sudah melampaui fakta yang ada tanpa dasar hukum yang jelas,” ungkapnya.
“Dalam waktu dekat Panja DPR RI akan ke Batam untuk melaksanakan arahan pimpinan DPR RI. Jadi kami harap seluruh pihak tidak terprovokasi dengan pemberitaan yang beredar,” pungkas Ariastuty.
Untuk mencegah adanya kejadian serupa, BP Batam akan terus bersikap kooperatif dan transparan dalam menyampaikan informasi kepada publik. (rud)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Headline3 hari agoWagub Nyanyang Lantik Tujuh Anggota KPID Kepri Periode 2025-2028
-
Batam1 hari agoAJI Batam dan Perpustakaan BI Kepri Gelar Workshop dan Kompetisi Menulis



