Batam
Mayat Pria Paruh Baya Ditemukan Membusuk di Perum Plamo Garden
Batam, Kabarbatam.com – Seorang pria paruh baya berinisial JT (80) ditemukan meninggal dunia dalam keadaan membusuk di Perum Plamo Garden Blok B No. 27, Kelurahan Baloi Permai, Kecamatan Batam Kota, Selasa (11/5/2021) sekira pukul 14.25 Wib
Saat ditemukan, dari tubuh jasad pria itu telah mengeluarkan bau tak sedap, dengan posisi terlentang di dalam kamar.
Kapolsek Batam Kota AKP Nindya Astuty Wilhelmina Huliselan melalui Kanit Reskrim Ipda Yustinus Halawa mengatakan, mayat pria paruh baya itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga Lubis yang menaruh curiga terhadap JT (80) yang selama dua hari tidak keluar rumah dan kondisi lampu rumah masih menyala.
“Selanjutnya Lubis mencoba menghubungi nomor handphone korban namun tidak ada jawaban. Kemudian, Lubis memanggil Disky, sekuriti perum Plamo Garden untuk memastikan kondisi korban,” ungkap Ipda Yustinus Halawa, saat dikonfirmasi awak media, Selasa (11/5/2021).
Kemudian, Disky masuk ke rumah korban melalui jendela kamar depan yang pada saat itu dalam keadaan tidak terkunci.
“Setelah masuk ke dalam kamar korban, ia mencium bau busuk yang menyengat dan merasa curiga sehingga Disky menelusuri ruangan belakang untuk memastikan kondisi korban. Dari jendela kamar belakang Disky melihat korban telah terbujur kaku dengan posisi terlentang,” terangnya.
Mengetahui korban dalam kondisi sudah tidak bernyawa, Disky kemudian memberitahukan ke ketua RT 001 dan melaporkan kejadian itu ke Polsek Batam Kota.
“Saat ini jenazah pria paruh baya inisial JT (80) itu telah berada di rumah sakit Bhayangkara untuk diotopsi guna penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Atok)
-
Anambas2 hari agoCamat Aktif Digerebek Asyik Nyabu di Kantor, Kapolres Anambas: Tidak Ada Toleransi!
-
Batam1 hari ago450 Prajurit Yonif 136/Tuah Sakti Siap ke Papua, Danyonif: Kita Berangkat Bukan untuk Cari Kehormatan!
-
Batam1 hari agoZul Arif Terpilih Sebagai Ketua BPSK Kota Batam, Unggul 1 Suara dari Alan Suharsad
-
Natuna2 hari agoCen Sui Lan Perkuat Infrastruktur Strategis Natuna, Radar Canggih MMS-2 Siap Awasi Langit Perbatasan
-
Batam1 hari agoYonif Raider Khusus 136/Tuah Sakti Gelar Doa Bersama Jelang Satgas Pamtas RI-PNG di Papua
-
Batam3 hari agoPengusaha Ekspedisi Ternama di Batam AS Dipanggil Polisi Terkait Penangkapan 5 Truk Angkut Barang Impor Bekas
-
Batam1 hari ago1.499 PPPK Paruh Waktu Terima SK di Hari Pahlawan, Ini Pesan Wagub Nyanyang
-
Bintan1 hari agoLapor ke ‘SILUBANG’ Jika Temukan Jalan Berlubang di Bintan: Terobosan PUPR untuk Kenyamanan Pengguna Jalan



