Natuna
Polisi Datangkan Tim Labfor Selidiki Penyebab Kebakaran Kantor Kominfo Natuna
Natuna, Kabarbatam com – Polres Natuna melakukan penyelidikan terkait kebakaran gedung Kantor Kominfo dan Inspektorat Kabupaten Natuna.
Untuk memastikan penyebab kebakaran, Polres Natuna akan mendatangkan tim laboratorium forensik (labfor) dari Pekanbaru.
Pernyataan Polres Natuna ini disampaikan Kapolres Natuna melalui Kasat Reskrim, Iptu Ikhtiar Nazara.
Nazara menyatakan, polisi akan melakukan penyelidikan terhadap kejadian kebakaran tersebut.
“Kejadian ini masih dalam proses penyelidikan, kita akan mendatangkan Tim Labfor,” ujar Nazara, .
Sebelumnya diketahui dua kantor milik Pemerintah Kabupaten Natuna yakni kantor Diskominfo dan kantor Inspektorat hangus dilalap si jago merah pada Sabtu, 18 Desember 2021 sore.
Sedikitnya 3 unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Damkar Natuna.
Lalu, ada 2 unit mobil damkar Lanal Ranai, 1 unit mobil Damkar milik Lanud RSA, 2 mobil tanki. Ada, 1 unit watercanon milik Polres Natuna, serta 1 unit mobil rescue Basarnas dikerahkan.
Kepala Dinas Kominfo, Raja Darmika memastikan dalam beberapa hari kedepan, jaringan internet di komplek Kantor Bupati Natuna akan mengalami gangguan.
“Ruang NOC dan Server yang terletak di lantai 2 gedung juga ikut terbakar,” katanya.
Namun untuk memastikan kerusakan yang terjadi, Raja Darmika akan mengecek seberapa besar kerusakan yang terjadi. (Ifan)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky