Kepri
Pesan Gubernur Ansar untuk ASN Pemprov Kepri Jelang Cuti Lebaran
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H. Ansar Ahmad memastikan hari terakhir kerja sebelum libur lebaran Idul Fitri 1443 H untuk melakukan pengarahan kepada seluruh ASN Pemprov Kepri.
Dirinya berpesan kepada ASN dan pegawai Pemprov Kepri untuk saling memaafkan satu sama lain apabila selama beraktivitas banyak melakukan kekhilafan dan kesilapan.
“Sebelum kita menjalani cuti lebaran, kita manfaatkan momen ini untuk bersilaturahmi dan maaf memaafkan. Momen lebaran tahun ini kita bisa sedikit lebih longgar untuk bersilaturahmi namun harus tetap menerapkan protokol kesehatan,” pesan Gubernur Ansar pada apel pagi di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Kamis (28/4).
Gubernur Ansar lalu mengingatkan kepada seluruh ASN bahwa usai cuti lebaran nanti agar langsung masuk ke kantor kembali beraktivitas seperti biasa. Sebab cuti lebaran 1443 H tahun ini cukup panjang selama sepuluh hari dari tanggal 29 April sampai 8 Mei 2022.
“Seluruh kepala OPD agar memperhatikan pegawainya agar jangan sampai menambah-nambah liburannya, kalau sudah waktunya masuk semuanya harus masuk,” tegas Gubernur Ansar.
Untuk menjaga keamanan komplek perkantoran Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, Gubernur Ansar menginstruksikan kepada Satpol PP Kepri untuk terus memperhatikan aspek keamanan perkantoran Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.
Terakhir, Gubernur Ansar berharap momen lebaran tahun ini bisa digunakan untuk merefleksikan kesederhanaan. Merayakan Idul Fitri secara berlebihan menurut Gubernur Ansar malah mendegradasi puasa yang dijalani selama sebulan penuh.
Apel pagi tersebut ditutup dengan salam-salaman antara Gubernur Ansar bersama Pejabat Eselon II Pemprov Kepri dengan seluruh ASN yang mengikuti apel pagi.(jlu)
-
Natuna5 jam agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Headline2 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline6 jam agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam2 hari agoPolsek Lubukbaja Tangkap Dua Pria Pengendali Narkoba di Apartemen Permata Residence Baloi
-
Batam1 hari agoKolaborasi KJK, Pemko Batam, Dunia Usaha dan Elemen Masyarakat Bersihkan Pantai Lagorap Nongsa
-
Batam18 jam agoAmat Tantoso: Media Harus Jeli Membaca Peluang di Tengah Gejolak Global
-
Batam2 hari agoBesok, KJK Gandeng Elemen Masyarakat pada Aksi Bersih Pantai Sambut HPN 2026
-
Batam2 hari agoWagub Nyanyang Jamin Stok dan Harga Beras Kepri Stabil



