Batam
Peringatan HKG-PKK Ke-50, Rudi: Mari Terus Dukung Kami Membangun Batam
Batam, Kabarbatam.com – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menghadiri langsung kegiatan Hari Kesatuan Gerak PKK (HKG-PKK) Ke-50 Tahun 2022 tingkat Kota Batam di Swiss Bell Hotel, Batuampar.
Dalam kesempatan itu Rudi mengatakan TP-PKK Kota Batam selama ini turut berkontribusi dalam mendukung pembangunan yang dilakukan oleh Pemko Batam. Karena itu pihaknya berharap hal ini terus dapat dilakukan.
“Selamat HKG-PKK ke 50, tahun emas tahun bahagia. Mudah-mudahan semakin jaya dan jayalah Kota Batam yang kita cintai ini,” kata Rudi, Rabu (25/05/2022).
Rudi juga menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi kepada semua kader PKK di Kota Batam yang selama ini terus mensosialisasikan program-program pemerintah kepada masyarakat.

“Saya sebagai pembina sekali lagi menyampaikan selamat, mudah-mudahan ke depan semakin dewasa dan juga semakin cerdas untuk PKK Batam,” jelasnya.
Ketua TP-PKK Kota Batam, Marlin Agustina mengatakan PKK akan terus melakukan gerakan masyarakat untuk pemberdayaan keluarga. Pada HKG-PKK ke 50 pihaknya juga berharap PKK dapat semakin maju.
Sebagai mitra pemerintah, Marlin juga mengatakan akan terus turut membantu dan mendukung semua program-program Pemko Batam dalam mewujudkan pembangunan Kota Batam yang lebih baik.
“Hari ini alhamdulillah perwakilan setiap kecamatan hadir HKG-PKK ke 50. PKK akan terus berkontribusi untuk pembangunan Batam dan menjadi contoh masyarakat,” kata Marlin. (*)
-
Natuna3 hari agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Batam1 hari agoKebakaran Hebat Landa Pusat Kuliner Mega Legenda, Warga Panik dan Berhamburan
-
Headline3 hari agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam10 jam agoSidang Etik Internal Partai terhadap Mangihut Rajagukguk Rampung, Cak Nur: DPP PDI Perjuangan segera Beri Keputusan
-
Bintan2 hari agoDua Pekerja Terseret Arus di Perairan Pulau Poto Bintan: Satu Orang Meninggal, Satu Lainnya Dalam Pencarian
-
Batam21 jam agoBEM FISIP UMRAH Desak Pemerintah Tegas Awasi Tambang Ilegal di Karimun
-
Batam2 hari agoOmbudsman Kepri Minta Pemerintah Ungkap Aktor Penyelundupan 1.897 Ton Beras Ilegal di Karimun
-
BP Batam1 hari agoBatam Melesat, Realisasi Investasi Tembus Rp69,30 Triliun



