Lingga
Ratusan Anak Muda di Lingga Ikut Binlat Calon Anggota Polri

Lingga, Kabarbatam.com – Ratusan peserta yang terdiri dari pria dan wanita di Kabupaten Lingga ikuti Pembinaan dan Pelatihan (Binlat) calon anggota Polri yang dilaksanakan oleh Polres Lingga bekerjasama dengan Disdikpora Kabupaten Lingga.
“Pelatihan ini dilaksanakan untuk mempersiapkan diri sekaligus sarana pengawasan dan pengendalian sambil mengunggu waktu pembukaan penerimaan Polri tahun 2023,” kata Kapolres Lingga, AKBP Fadli Agus, Selasa (07/02/2023).
Diketahui Binlat gratis yang diberikan terhadap ratusan peserta itu berlangsung di Mako Polres Lingga, kata Kapolres Lingga, tujuan bimbingan pelatihan calon anggota Polri ini untuk melatih semangat, mental dan memberikan pendidikan dasar atau pra test para peserta agar nantinya ketika mengikuti tes yang sesungguhnya berlangsung lancar.
“Pelatihan ini memang sama dengan yang diikuti oleh peserta calon anggota polisi saat mengikuti tes, jadi kami melatih semua keperluan peserta baik kesehatan, fisik maupun pengetahuan menjawab pertanyaan soal sebagaimana test anggota Polri,” kata AKBP Fadli.
Program Binlat ini kata AKBP Fadli, telah berjalan selama dua tahun dari tahun 2021 dan setiap tahunnya Bag SDM Polres Lingga mendatangi sekolah-sekolah untuk mensosialisasikan dan merekrut dengan sasaran pembinaan pada palajar kelas tiga SMA sederajat.
“Walaupun program ini bukan jaminan keseluruhan peserta bisa lulus menjadi polisi tapi pembekalan dasar agar peserta siap baik secara fisik maupun mental pengetahuan mengikuti tes Polri,” kata AKBP Fadli.









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen3 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Wisata21 jam ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif