Connect with us

Batam

Yayasan Citramas Group Bersama Polsek Nongsa Salurkan Bantuan Sosial di SMPN 51 Batam

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20230720 wa0068
Yayasan Citramas Group bekerjasama dengan Polsek Nongsa menyerahkan bantuan sosial kepada sejumlah siswa SMP Negeri 51 Batam yang dinilai kurang mampu, Kamis (20/7/2023).

Batam, Kabarbatam.com – Yayasan Citramas Group bekerjasama dengan Polsek Nongsa menyerahkan bantuan sosial kepada sejumlah siswa SMP Negeri 51 Batam yang dinilai kurang mampu, Kamis (20/7/2023).

Penyerahan bantuan sosial berupa paket sembako serta beasiswa kepada siswa SMP Negeri 51 Batam berlangsung di Pondok Bercerite Kamtibmas Polsek Nongsa, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakapolsek Nongsa Akp Wagiyanto, Kanit Intelkam Polsek Nongsa Iptu Mashuri, Sekretaris Yayasan Citramas Group Regi Zakaria, Kepala Sekolah Smpn 51 Khadijah, S.E., M.M., M.Pd, Staff Yayasan Citramas Group Azrin serta orang tua siswa yang mewakili penerima bantuan sosial tersebut.

IMG-20230720-WA0070

“Bekerjasama dengan Yayasan Citramas Group, jajaran Polsek Nongsa menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako gratis dan beasiswa yang kita serahkan langsung orang tua siswa kurang mampu,” ungkap Wakapolsek Nongsa AKP Wagiyanto.

Wagiyanto menjelaskan, kegiatan bantuan sosial oleh Yayasan Citramas Group tersebut di rencanakan berlangsung hingga Bulan Desember 2023. Dengan harapan, dapat meringankan beban orang tua siswa ditengah kesulitan ekonomi.

“Sebanyak 10 paket sembako dan beasiswa kepada 10 orang siswa SMP Negeri 51 Batam telah kami serahkan. Untuk beasiswa, Yayasan Citramas Group akan memberikan beasiswa setiap bulannya kepada 10 orang siswi SMP Negeri 51 Batam,” jelasnya.

IMG-20230720-WA0069

AKP Wagiyanto berharap, bantuan sosial yang telah diberikan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi siswa pelajar dan sedikit meringankan beban ekonomi. (Atok)

Advertisement

Trending