Connect with us

Batam

Batam Centre Hujan Lebat Hari Ini, BMKG Prediksi Adanya Petir

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

hujan

Batam, Kabarbatam.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Hang Nadim Batam memprediksi ada empat daerah di Kota Batam yang diguyur hujan hari ini, Selasa 3 Agustus 2021 sekitar pukul 11.40 WIB.

BMKG memprakirakan adanya potensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang pada pukul 11.40 WIB  di wilayah:

Seperti  wilayah Batam Kota, Bengkong, Nongsa, Sei Beduk, dan sekitarnya,

Kondisi ini diprakirakan dapat berlangsung hingga pukul 12.10 WIB.

Sementar kondisi cuaca untuk besok, 4 Agustus 2021, BMKG memprediksi terjadi perlambatan kecepatan angin dan kelembapan udara yang cukup basah mendukung pertumbuhan awan di wilayah Kepulauan  Riau.

Namun secara umum kondisi cuaca di Kep. Riau esok hari diprakirakan berawan dan terdapat potensi peluang hujan dengan intensitas ringan hingga sedang yang dapat disertai petir dan angin kencang.(*)

Advertisement

Trending