Connect with us

Batam

Batam Diguyur Hujan, Akses Jalan Tanjunguma Terendam Banjir Lumpur

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117271040

Batam, Kabarbatam.com – Curah hujan yang cukup tinggi di Kota Batam sejak dini hari, mengakibatkan jalan menuju Tanjung Uma, Kota Batam terendam banjir, hari Sabtu (20/6/2020).
Terendamnya akses jalan karena pematangan tanah atau lahan  yang berada di lahan tepat di sebelah bahu jalan jebol dan tak mampu menahan derasnya aliran air.
Jalan yang biasa dilalui oleh warga Tanjung Uma kini dipenuhi dengan lumpur yang terbawa derasnya arus air hujan. Lumpur yang terbawa banjir itu diduga berasal dari aktivitas pemotongan bukit oleh PT Cahaya Abadi Harum Abadi.
Ketua RT 05/RW 06, Kelurahan Tanjung Uma, Hendri mengatakan,”Hujan lebat yang mengguyur Batam mengakibatkan banjir disertai lumpur berasal dari pemotongan bukit oleh PT Cahaya Abadi Harum Abadi, sehingga akses jalan Tanjung Uma terendam banjir,” ujarnya.
Akses jalan yang dipenuhi lumpur tebal cukup membuat kesulitan para pejalan kaki dan pengendara motor, maupun mobil yang melintas jalan tersebut.
Tak hanya itu, derasnya air yang disertai lumpur juga menggenangi puluhan rumah warga yang ada di sekitarnya.  Mengakibatkan rumah hingga perabotan rumah tangga warga terendam banjir.
Lanjut Hendri menjelaskan,” Jadi tidak menutup kemungkinan salah satu penyebab banjir yang mengakibatkan akses jalan ini tersendat adalah karena aktivitas proyek perusahaan tersebut,” jelas Hendri.
Menurutnya, banjir yang menimpa Tanjung Uma bukan hanya kali ini saja, sudah ada tiga kali.
Hendri menegaskan agar pihak perusahaan segera melakukan perbaikan dan mengganti kerugian warga yang terdampak banjir. “Pada intinya perusahaan harus mengganti rugi segala kerusakan yang terjadi,,” tegasnya. (Tok)

Advertisement

Trending