Karimun
Bupati Karimun Ajak Forum Pembauran dan Kebangsaan Ikut Menyukseskan Vaksinasi Covid-19
Karimun, Kabarbatam.com – Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengajak Forum Pembauran dan Kebangsaan (FPK) untuk ikut serta menyukseskan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 secara massal.
Hal tersebut disampaikannya langsung saat memimpin rapat evaluasi penanganan Covid-19 yang turut dihadiri oleh Forum Pembauran Kebangsaan Kabupaten Karimun, Senin (31/5/2021) pagi.
“Saya mengajak Forum Pembauran dan Kebangsaan Karimun untuk terus mengkampanyekan pentingnya masyarakat untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 ini,” ujar Bupati Karimun, Aunur Rafiq.
Menurutnya, Forum Pembauran dan Kebangsaan memiliki peranan penting untuk menyukseskan pelaksanaan vaksinasi tersebut.
Mengingat, kata dia, forum tersebut mewadahi masyarakat dari berbagai suku dan golongan yang ada di bumi berazam (julukan Kabupaten Karimun).

“FPK punya peranan yang sangat penting dalam mengajak masyarakat, dan hari ini kami bersama – sama untuk menyatukan pandangan agar pelaksanaan vaksinasi ini dapat berjalan sukses,” kata Bupati Rafiq.
Lebih lanjut, Bupati menyebut pelaksanaan vaksinasi massal tahap pertama itu, saat ini sudah mencapai 16 ribu orang dari target sebanyak 30 orang.
“Sejak hari pertama pada 18 Mei 2021, sampai saat ini sudah 16 ribu warga Karimun sudah menerima penyuntikan vaksin ini,” ujarnya.
Terakhir, orang nomor satu di Karimun ini, berharap agar masyarakat dapat mendukung dan bersama-sama menyukseskan pelaksanaan vaksinasi Covid-19.
Menurutnya, upaya-upaya untuk menekan angka penyebaran virus tersebut akan sulit dilakukan oleh pemerintah, jika tanpa dukungan dari masyarakat
“Saya tentu sangat mengharapkan dukungan masyarakat, jangan takut dan mari datang ke Puskesmas terdekat untuk mengikuti vaksinasi ini, karena vaksinasi ini adalah upaya pemerintah dalam menekan penyebaran kasus Covid-19,” ucap Bupati Rafiq.
“Selain itu, saya mengimbau masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan seperti gerakan 5 M, diantaranya selalu menggunakan masker, menggunakan hand sanitizer, menjaga jarak, mencuci tangan dan membatasi mobilitas,” tambahnya.(Yogi)
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026
-
Batam18 jam agoPolsek Lubukbaja Tangkap Dua Pria Pengendali Narkoba di Apartemen Permata Residence Baloi
-
Bintan2 hari agoBupati Roby Sampaikan 4 Program Utama dalam RKPD Bintan Tahun 2027
-
Batam1 hari agoBesok, KJK Gandeng Elemen Masyarakat pada Aksi Bersih Pantai Sambut HPN 2026
-
Batam1 hari agoWagub Nyanyang Jamin Stok dan Harga Beras Kepri Stabil



