Connect with us

Batam

Golkar Kepri Pekan Ini Bagikan Bantuan Sembako kepada Ribuan KK Kurang Mampu

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F44074216

Batam, Kabarbatam.com– Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kepri kembali akan turun memberikan bantuan sembako gratis kepasa warga kurang mampu ditengah pandemi Covid-19.
Kegiatan bertajuk Golkar Kepri Peduli ini akan menyalurkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu. Gerakan inj dilakukan semua pengurus, mulai tingkat kota/kabupaten hingga provinsi.
Akhmad Ma’ruf Maulana, Ketua DPD I Partai Golkar Kepri mengatakan, gerakan Golkar Kepri Peduli adalah bentuk gerakan kemanusiaan serta gerakan kebersamaan ditengah keterpurukan akibat adanya wabah virus Corona.
Dalam pekan ini, kata Ma’ruf, pihaknya bersama pengurus Partai Golkar kembali akan turun langsung untuk memberikan bantuan sembako kepada warga. “Dalam minggu ini kami turun lagi membagikan sembako. Target kami ribuan KK yang kurang mampu,” ujarnya.
Tak hanya Sembako, Akhmad Ma’ruf Maulana dalam berita sebelumnya mengungkapkan bahwa, Golkar Kepri Peduli telah membagi-bagikan APD ke beberapa rumah sakit dan puskesmas. Selain itu, pihaknya akan memberikan bantuan biaya, khususnya kepada warga kurang mampu yang terjangkit Covid-19.
“Inilah saatnya kita saling bahu membahu tolong menolong kita hadapin bersama-sama covid 19 ini. Kita pasti bisa melewatin masa-masa sulit ini. Badai pasti berlalu,” ungkap Ma’ruf.
Dalam pembagian lanjutan sembako gratis oleh Golkar Kepri Peduli. Akan dihadiri pula para pengurus DPD I Partai Golkar Kepri serta DPD II Partai Golkar se-kabupaten kota.
“Kami akan bersama-sama turun langsung ke masyarakat bersama Sekjen Rizki Faisal dan Golkar se-Kepri akan hadir bersama-sama meringankan beban masyarakat menghadapi covid 19 ini,” jelasnya.(*)

Advertisement

Trending