Natuna
Gubernur Kepri Resmikan Gedung USB SMKN 1 Bunguran Timur Laut

Natuna, Kabarbatam.com – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad dalam agenda kunjungan ke Kabupaten Natuna kali ini adalah untuk meresmikan Gedung Unit Sekolah Baru (USB) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1, Kecamatan Bunguran Timur Laut, pada Selasa (6/7/2021).
Dalam kegiatan tersebut, Ansar Ahmad meminta kepada para pelajar agar dapat mengikuti mata pelajaran dengan sungguh-sungguh, sehingga dapat melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi.
“Karena di Batam banyak fakultas yang bisa melanjutkan kejuruan yang ada di sekolah ini,” ungkap Ansar.
Sementara Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Bunguran Timur Laut, Muliyanda saat menyampaikan sambutannya, ia meminta agar sekolah yang ia pimpin saat ini dapat perhatian penuh dari pemerintah.
Salah satu yang menjadi kendala saat ini adalah transportasi untuk para pelajar. Untuk itu Muliyanda meminta kepada pemerintah untuk menanggapinya.
“Kepada bapak Gubernur dan bapak Bupati agar dapat memberi bantuan berupa mobil angkutan, jika ada mobil yang tidak terpakai,” pinta MuliyaMuliyanda. (Ifan)









-
Headline13 jam ago
Wakil Walikota Raja Ariza Resmikan Cue Spot Billiard Tanjungpinang
-
Batam3 hari ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Batam2 hari ago
Ada Penggantian Gate Valve di Sei Harapan, Suplai Air di Tj Riau & Sekitarnya Mengalir Kecil
-
Batam24 jam ago
Kapolresta Barelang Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Roro Telaga Punggur
-
Batam2 hari ago
Merespon Kebijakan Tarif Impor-Ekspor AS: Ini Strategi BP Batam Pertahankan Pangsa Pasar Global
-
Headline19 jam ago
10 BPW se-Sumatera Dukung Andi Amran Sulaiman Jadi Ketua Umum KKSS
-
Batam24 jam ago
Tinjau Sejumlah Titik Objek Vital, Polda Kepri Pastikan Kelancaran Arus Balik Mudik Lebaran 2025
-
Bintan2 hari ago
Meriahkan Syawal, Gubernur Ansar Hadiri Festival Lagu Hari Raya Idul Fitri di Kijang Bintan