Lingga
Jagratara 2024: Pengawasan Ketat WNA di Lingga, Ini Temuan Petugas Imigrasi
Lingga, Kabarbatam.com – Petugas Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep mengadakan Operasi Jagratara 2024 yang berlangsung dari tanggal 21 hingga 23 Agustus 2024. Operasi ini menargetkan sejumlah perusahaan yang mempekerjakan Warga Negara Asing (WNA) serta beberapa hotel di wilayah Kabupaten Lingga.
Menurut Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep, Yanto Ardianto, melalui Kepala Seksi Inteldakim, Indra Leksana, Operasi Jagratara 2024 merupakan bagian dari pengawasan orang asing yang dikendalikan langsung oleh Direktorat Jenderal Imigrasi.
“Di Kabupaten Lingga, operasi pengawasan ini dilakukan oleh petugas Imigrasi Dabo Singkep. Salah satu target utama adalah perusahaan yang mempekerjakan WNA, seperti PT Tianshan Alumina Indonesia dan PT Asih Pudjiastuti Aviation,” ujar Indra.
Lebih lanjut, Indra menjelaskan bahwa di PT Tianshan Alumina Indonesia, timnya menemukan enam orang WNA asal Tiongkok. Dari enam orang tersebut, lima bekerja sebagai tenaga kerja asing (TKA) dan satu lainnya adalah istri dari salah satu TKA.
“Dokumen keimigrasian yang dimiliki keenam WNA tersebut lengkap dan masih berlaku,” jelas Indra.
Selain itu, petugas juga melakukan pemeriksaan di PT Asih Pudjiastuti Aviation, sebuah perusahaan maskapai penerbangan perintis yang berkantor di Dabo Singkep. Di sana, petugas bertemu dengan seorang WNA asal Filipina yang bekerja sebagai pilot.
“Perusahaan tersebut mempekerjakan tiga WNA. Dua lainnya sedang bertugas terbang. Pemeriksaan dokumen keimigrasian menunjukkan bahwa tidak ada pelanggaran yang ditemukan pada ketiga WNA tersebut,” tambah Indra.
Selain perusahaan, operasi juga menyasar beberapa hotel di wilayah Dabo Singkep dan Daik Lingga. Indra mengungkapkan, “Pada Kamis dan Jumat lalu, kami melakukan pemeriksaan di penginapan-penginapan di Daik.”
Indra memastikan bahwa Operasi Jagratara 2024 berjalan lancar tanpa ada pelanggaran yang ditemukan. “Tidak ada pelanggaran yang dilakukan oleh WNA yang berada di Kabupaten Lingga,” tutup Indra.
Dengan operasi ini, diharapkan pengawasan terhadap WNA di Kabupaten Lingga semakin ketat dan terpantau dengan baik, guna menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
-
Batam21 jam ago
7 Pekerja PT Bethel Batam Alami Insiden Laka Kerja, Terkena Percikan Gas Panas
-
Ekonomi3 hari ago
Benalu dalam Transisi Energi Nasional, SP PLN Satu Suara Kompak Tolak Power Wheeling
-
Batam3 hari ago
Beredar Hoaks Pengerahan Massa, Kadis Kominfo: Ini Peringatan Maulid Nabi dan Peresmian Penggunaan Masjid Agung Batam
-
BP Batam2 hari ago
KEK Pariwisata Kesehatan Internasional Batam Jadi Fokus Bahasan dalam MFA 2024 di Singapura
-
Tanjungpinang2 hari ago
Ketua KKSS Kepri Terenyuh Dicurhati Warga yang Jualan di Pasar Tun Perak Shalat di Atas Kardus Bekas
-
Headline1 hari ago
Ribuan Warga Karimun Antusias Ikuti Jalan Santai HMR – AURA
-
Batam2 hari ago
Muhammad Rudi Ajak Masyarakat asal Rokatenda Dukung Pembangunan
-
Batam2 hari ago
12 Jurnalis IJTI Kepri Konsolidasi Nasional di Jakarta