Batam
Marlin Serahkan BLT kepada Masyarakat Galang dan Batam Kota
Batam, Kabarbatam.com – Wakil Gubernur Hj Marlin Agustina Rudi mengatakan pemerintah terus memberi perhatian kepada masyarakat dengan program dan kebijakannya. Salah satunya dengan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada masyarakat yang memang layak mendapatkannya.
“Semoga bantuan ini memberi manfaat sebaik-baiknya. Karena itu penyalurannya harus tepat sasaran, agar manfaatnya tepat guna,” kata Marlin, di Pulau Galang, Kota Batam Senin (5/12) pagi.

Sepanjang Senin, Marlin, bersama Wali Kota Batam H Muhammad Rudi menyalurkan BLT ke berbagai wilayah di Batam. Setelah Galang, pada sebelah petang, Marlin juga menyerahkan BLT untuk masyarakat Kecamatan Batam Kota di dua lokasi. Pertama di Mall Botania 2 kemudian di Kompleks Aku Tahu, Sei Panas.
Ketua TP PKK Kota Batam ini menyampaikan, kecil atau besar bantuan yang didapat, harus selalu disyukuri. Barangkali, bantuan tersebut belum seberapa. Tapi selalu doakan dan dukung program pemerintah dalam meningkatkan pendapatan daerah, aehingga ke depan bantuan lebih besar dan jangkauan semakin luas,

“Tanamkan tekad untuk saling membantu, saling menguatkan. Juga saling menjaga Batam agar selalu kondusif. Sehingga investasi dan pariwisata terus tumbuh, ekonomi terus meningkat,” kata Ketua PIKORI BP Batam ini.
Menurut Marlin, dengan dukungan masyarakat, Batam alan semakin cepat pulih ekonominya. Apalagi, tantangan di depan, di tahun 2023, belum tahu seperti apa. Termasuk guncangan ekonomi global yang juga berpengaruh ke Kepri.

Karena itu, Marlin mengajak semua untuk fokus pada solusi, bukan pada masalah. Cari solusi untuk menyelesaikan masalah yang ada.
“Jangan terpaku pada masalah, tapi carilah solusi. Solusi yang bisa menyelesaikan masalah,” kata Marlin. (*)
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026
-
Batam18 jam agoPolsek Lubukbaja Tangkap Dua Pria Pengendali Narkoba di Apartemen Permata Residence Baloi
-
Bintan2 hari agoBupati Roby Sampaikan 4 Program Utama dalam RKPD Bintan Tahun 2027
-
Batam1 hari agoBesok, KJK Gandeng Elemen Masyarakat pada Aksi Bersih Pantai Sambut HPN 2026



