Karimun
Mobil DLH Karimun Hantam Pembatas Jalan, Empat Orang Terkapar Tak Sadarkan Diri
Karimun, Kabarbatam.com – Satu unit mobil pick up milik Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Karimun menabrak pembatas jalan di jalan depan Masjid Agung Kabupaten Karimun, Jumat (25/3/2022).
Sontak, kecelakaan tunggal itu membuat geger masyarakat yang melintas di jalan tersebut.
Kasat Lantas Polres Karimun, AKP Eko Apriyanto ketika dikonfirmasi membenarkan kecelakaan tersebut.
“Iya, telah terjadi kecelakaan tunggal sekitar pukul 08.30 WIB, ada empat korban yang langsung dilarikan ke rumah sakit,” ujar Eko.
Eko mengatakan, penyebab mobil pick itu bisa menghantam pembatas jalan lantaran sopir mengalami hilang kendali setelah melaju dengan kecepatan tinggi.

“Mobil pick up mengalami hilang kendali karena melaju tinggi dari arah stadion menuju RSUD Muhammad Sani,” katanya.
Eko mengatakan, keempat korban saat ini telah dilarikan ke RSUD Muhammad Sani.
Hal tersebut lantaran keempat korban mengalami luka yang cukup serius.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, keempat korban mengalami luka cukup serius dan sudah ditangani pihak rumah sakit,” katanya. (Yogi)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam3 hari agoAda Pekerjaan Penyambungan Pipa di Bengkong Seken, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Batam3 hari agoBejat, Seorang Ayah di Sagulung Tega Cabuli Anak Kandungnya



