Batam
Polisi Masih Dalami Kasus Kepemilikan Puluhan Butir Peluru Dua DPO Johanis & Thedy

Batam, Kabarbatam.com – Polisi masih melakukan pengejaran terhadap bos PT Putra Jaya Kundur Johanis dan Thedy Johanis. Keduanya telah ditetapkan DPO oleh polisi dalam kasus penggelapan jual beli unit ruko di Pasar Mitra Raya 2 Batam Center.
Informasi yang diperoleh wartawan, dua pengusaha yakni bapak dan anak ini terpantau masuk ke wilayah Kota Batam beberapa hari yang lalu.
“Informasi yang beredar, DPO Johanis dan Thedy Johanis dikabarkan kembali ke Batam,” ujar sumber kepada Kabarbatam.com.
Selain terlibat dalam kasus penggelapan jual beli ruko, polisi juga membidik tersangka terkait kasus kepemilikan senjata api. Polisi saat menggeledah kantor pengusaha itu, ditemukan puluhan butir peluru.
Saat dikonfirmasi wartawan terkait keberadaan kedua buronan tersebut, Kasat Reskrim Polresta Kompol Dwi Ramadhanto mengatakan, bahwa pihaknya belum mengetahui pasti kebenaran informasi tersebut.
“Belum ada informasi,” singkat Kompol Dwi Ramadhanto, Selasa (2/4/2024) kemarin.
Diketahui, dua pengusaha Batam bapak dan anak ini diduga kabur ke luar negeri meninggalkan Indonesia untuk menghindari pengejaran pihak kepolisian. Keduanya dilaporkan terkait kasus penggelapan sertifikat senilai Rp 19,5 miliar atas jual beli ruko.
Sebelumnya, pada Mei 2023 lalu, Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kepri secara resmi telah menetapkan 2 nama pengusaha Batam tersebut masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
Disusul Satreskrim Polresta Barelang, pada Oktober 2023 lalu, dua nama bos PT Jaya Putra Kundur itupun juga ditetapkan sebagai DPO.
Selain penggelapan dan penipuan, Polisi juga menyita puluhan peluru tajam dan peluru karet saat penggeledahan di kantor PT JPK. Sebanyak, 75 amunisi aktif terdiri dari 50 peluru tajam dan 25 peluru karet.
Kasus kepemilikan puluban butir peluru tersebut juga masih didalami pihak kepolisian. Terkait temuan tersebut, polisi juga telah meminta keterangan sejumlah saksi.(*)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam3 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif