Karimun
Polres Karimun Kembali Adakan Nasi Kapau, 100 Kru Kapal Divaksinasi
Karimun, Kabarbatam.com – Polres Karimun, Kepulauan Riau kembali melaksanakan program Vaksinasi Jangkau Pulau – Pulau (Nasi Kapau).
Program yang dilaksanakan oleh jajaran Satpolairud Polres Karimun itu, kali ini menyasar para kru kapal nelayan di perairan Kabupaten Karimun, Rabu (15/9/2021) pagi.
Tidak tanggung-tanggung, Polres Karimun menerjunkan tiga armada kapal patroli dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut.
“Sasaran program Nasi Kapau kali ini adalah nahkoda dan kru kapal nelayan yang belum tersentuh atau belum mengikuti vaksinasi,” ujar Kasat Polairud Polres Karimun, IPTU Binsar Samosir.
Dari pelaksanaan tersebut, kata Binsar, pihaknya berhasil memberikan vaksinasi kepada 100 orang.
“Kurang lebih sebanyak 100 orang kru kapal telah divaksinasi dari 10 kapal yang menjadi sasaran kita, jumlah ini sesuai target kita,” kata Binsar.
Binsar menjelaskan, Nasi Kapau merupakan program yang diinisiasi oleh Kapolda Kepri, Irjen Pol Aris Budiman.
Program tersebut bertujuan untuk menjangkau warga di pulau-pulau yang jauh dari lokasi vaksin yang diadakan pemerintah.
Selain itu, juga menyasar para kru kapal atau nelayan di perairan Kabupaten Karimun.
“Program Nasi Kapau ini sasarannya adalah warga di pulau-pulau. Utamanya, pulau yang sulit mendapat akses vaksinasi, jadi kita datang langsung mengadakan vaksinasi di tempat mereka,” jelas Binsar.
“Program tersebut akan terus kita laksanakan sebagai upaya mendorong capaian vaksinasi di Kabupaten Karimun,” tambahnya. (Yogi)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan