Connect with us

Bintan

Polsek Binut Himbau Warga Tetap Gunakan Masker Cegah Penyebaran Covid-19

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F32049976
Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono. (Foto: Humas Polres Bintan)

Bintan, Kabarbatam.com – Polres Bintan dan Polsek jajaran memberikan himbauan kepada seluruh masyrakat Kepri, khusunya Kabupaten Bintan untuk tetap menggunakan masker guna memutus mata rantai penyebaran Covid – 19, Rabu (26/08/2020).
Himbauan tersebut disampaikan oleh Polsek Bintan Utara (Binut) Kecamatan Tanjunguban, Kabupaten Bintan dimana pemberian sosialisasi dan pemasangan spanduk di beberapa titik.
Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono melalui Kapolsek Binut Kompol Arbaridi Jumhur mengatakan, dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 Polsek Bintan utara (Binut) melaksanakan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan dan himbauan serta pemasangan spanduk untuk tetap menggunkan masker.
“Himbauan tersebut kita lakukan untuk Menindaklanjuti perintah Bapak Wakapolri terkait penegakan protokol kesehatan di lingkungan kerja, kantor maupun pelayanan publik.”
“Kegiatan ini juga menindaklanjuti intruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2020 Tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus” jelasnya.
Jumhur menambahkan, untuk kedepannya peningkatan pendisiplinan terhadap protokol kesehatan terutama pada penggunaan masker akan dilakukan secara masif dan persuasif. (Yuli)

Advertisement

Trending