Batam
Safari Dakwah Ustad Abdul Somad Dipadati Ribuan Umat Islam di Masjid Baiturrahman Karimun
Karimun, Kabarbatam.com – Ribuan umat Islam memadati Masjid Baiturrahman untuk mendengar Tabligh Akbar Ustaz H. Abdul Somad Batubara Lc. M.A atau sapaan terkenalnya Ustad Abdul Somad (UAS) dalam rangka Safari Dakwah Pemerintah Kabupaten Karimun, Jumat (14/2/2020) subuh.
Ustaz Abdul Somad tiba di Masjid Baiturrahman Karimun sekitar pukul 05.00 Wib dari Rumah Dinas Bupati Karimun menggunakan sepeda motor bersama Bupati Karimun dan Komunitas Bikers Subuhan.
Menurut pantauan Kabarbatam.com, Antusias luar biasa umat Islam di Karimun untum menyaksikan Ustaz ternama di Indonesia tersebut, membuat panitia acara tabligh akbar menyediakan 5 televisi berukuran besar untuk umat Islam yang berada di luar Masjid Baiturrahman Karimun.

Antusias umat Islam hadir di Masjid Baiturahman Tanjungbalai Karimun.
Diketahui, sebelum Masjid Baiturrahman Karimun, dalam Safari Dakwahnya Ustaz Abdul Somad terlebih dahulu berdakwah di Masjid Nurul Huda Kecamatan Durai Kabupaten Karimun setelah salat Dzuhur, dan berdakwah di Lapangan Kandis Kecamatan Buru Kabupaten Karimun setelah salat fardu Isya, Kamis (13/2/2020).
Tabligh Akbar Safari Dakwah Ustaz Abdul Somad di Kabupaten Karimun yang dilaksanakan selama 2 hari tersebut, berakhir pada pukul 06.30 Wib.
Diketahui, Ustaz Abdul Somad setelah mengunjungi Kabupaten Karimun dijadwalkan akan melanjutkan Safari Dakwahnya di Masjid Baitul Makmur Bukit Senyum Kota Batam, Sabtu (15/2/2020) Pukul 09.30 Wib. (Gik)
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026
-
Bintan2 hari agoBupati Roby Sampaikan 4 Program Utama dalam RKPD Bintan Tahun 2027



