Parlemen
Komisi IV DPRD Batam Akan Pantau Penyaluran THR Jelang Perayaan Idul Fitri 1445H
Batam, Kabarbatam.com – Komisi IV DPRD Kota Batam mengimbau perusahaan di Batam agar dapat membayar Tunjangan Hari Raya (THR) kepada karyawan paling lambat 10 hari sebelum Idul Fitri 1445 Hijriah.
Anggota Komisi IV DPRD Kota Batam, Udin P Sihaloho, menegaskan bahwa, pihaknya akan memantau perkembangan pemberian THR bagi karyawan atau pekerja di Kota Batam. “Sesuai peraturan dan juga imbauan dari pemerintah bahwa paling lambat THR dibayarkan 10 hari sebelum hari H. Atau seminim-minimnya seminggu sebelum hari H,” ungakpnya.
Udin mengatakan, menjelang Idul Fitri 1445 H kebutuhan masyarakat biasanya semakin meningkat, sehingga karyawan membutuhkan THR agar dapat memenuhi kebutuhan atau keperluan jelang Lebaran.
“Kalau karyawan mengandalkan gaji mereka setiap bulannya, itu kan sudah ter-plot, masing-masing untuk membayar ragihan air, listrik, BPJS, maupun kebutuhan sekolah dan lainnya,” ujar politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Ia berharap dengan adanya THR ini bisa membantu masyarakat. Oleh sebab itu perusahaan segera membayarkannya kepada pekerja.
Sementara itu, untuk besaran THR tersebut tergantung dari masa kerja dan aturan masa kerja. Setiap perusahaan memiliki persentasenya masing-masing. “Biasa kalau diatas 1 tahun bekerja akan mendapat sebulan gaji,” katanya.
Selama dirinya duduk di Komisi IV, ia belum pernah menerima pengaduan perihal THR dari para pekerja. Ia menilai pekerja yang tidak mendapatkan THR bukannya tidak ingin mengadu, melainkan merasa pesimis. Pekerja takut kehilangan pekerjaannya.
“Selama ini tidak pernah ada pekerja yang mengadu perihal THR kepada Komisi IV. Dan perusahaan mana yang pernah ditindak oleh Disnaker kepada perusahaan yang tidak membayarkan THR. Sanksinya berupa apa. Makanya tak ada fungsinya posko pengaduan itu,” katanya. (man)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Headline18 jam ago
Kolaborasi Spektakuler: Kepri Jadi Tulang Punggung Transportasi Udara melalui Pengoperasian Karya Anak Bangsa Pesawat N219
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
BP Batam12 jam ago
DPRD Kota Batam Setujui APBD Tahun 2025 Sebesar Rp 4,079 Triliun