Batam
BP Batam Sosialisasikan Land Management System (LMS) Online Versi 2
Batam, Kabarbatam.com – Direktorat Pengelolaan Lahan Badan Pengusahaan (BP) Batam melakukan sosialisasi layanan Land Management System (LMS) Online melalui webinar, @Kamis (21/1/2021) kepada Ikatan Pejabat Akta Tanah (IPPAT) Batam dan Pengurus/Anggota DPD REI Khusus Batam.
Dalam kesempatan tersebut, juga disimulasikan penggunaan layanan Land Management System (LMS) Online pada laman https://lms.bpbatam.go.id/.
Kegiatan ini dibuka oleh Direktur Pengelolaan Lahan, yang diwakili oleh Kasubdit Pelayanan dan Informasi Lahan, Yarmanis, didampingi oleh Kepala Seksi Pelayanan Informasi Lahan, Linda Anggraini, dan Kepala Seksi Teknologi Data Lahan, Danang Febrian.
Kasubdit Pelayanan dan Informasi Lahan, Yarmanis, dalam pemaparannya, mengatakan, pengembangan aplikasi ini menindaklanjuti arahan Pimpinan untuk mempermudah dan menyederhanakan pelayanan lahan.
Land Management System (LMS) Online versi 2 penggunaannya lebih mudah.
“Kami mencoba melakukan perbaikan dan penyederhanaan aplikasi ini, semua dilakukan agar pelayanan lahan berjalan dengan baik. Dari tahun lalu, setelah kita evaluasi dari beberapa masukan yang disampaikan oleh para pengguna, kami mencoba melakukan beberapa perbaikan dan pengembangan.”
“Land Management System (LMS) Online versi 2, sejak 1 Januari 2021, dari data yang masuk, terpantau lancar. Sebelumnya kita juga sudah melakukan sosialisasi mengenai LMS sebanyak 11 kali melalui webinar,” kata Yarmanis.
Adapun yang menjadi konsentrasi di Land Management System (LMS) Online versi 2 ini, adalah mengurangi pengisian atribut informasi yang terlalu banyak oleh pengguna, agar mengantisipasi kesalahan pada penginputan data.
“Semua prosedur, video singkat, dan tutorial sudah kami sediakan di https://lms.bpbatam.go.id/ agar memudahkan pengguna untuk mengoperasikan layanan LMS ini. Mulai dari mendaftar akun, melakukan konfirmasi dokumen dan lainnya. Dari input pertama sampai selesai untuk mencetak dokumen sudah bisa dilakukan di LMS ini,” tambah Yarmanis.
Kepala Seksi Teknologi dan Data Lahan, Danang Febrian, menjelaskan fungsi fitur-fitur yang baru di dalam Land Management System (LMS) Online versi 2.
“Kita lebih melengkapi fitur-fitur yang ada dari sebelumnya. Kita kembangkan menjadi sebuah portal yang berisi informasi, layanan, panduan, helpdesk, pengumuman, tracking dokumen, serta fitur live chat dengan admin LMS Online yang standby pada jam kerja dan hari kerja,” kata Danang.
“Pemohon juga dapat memonitor langsung sampai di mana proses dokumen yang diajukan dengan membuka menu tracking pada aplikasi ini,” kata Danang. (cc)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Advertorial3 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Headline20 jam ago
Kolaborasi Spektakuler: Kepri Jadi Tulang Punggung Transportasi Udara melalui Pengoperasian Karya Anak Bangsa Pesawat N219
-
Natuna3 jam ago
Dedi Yanto Menilai APBD Natuna Tahun 2025 Kurang Satu Persen Sentuh Sektor Ekonomi
-
BP Batam14 jam ago
DPRD Kota Batam Setujui APBD Tahun 2025 Sebesar Rp 4,079 Triliun
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang