Lingga
PGRI Lingga Lakukan Hearing ke Komisi III DPRD Lingga
LINGGA, KABARBATAM.COM – Ketua Komisi III DPRD Lingga bersama anggota, menerima beberapa pengurus perwakilan dari organisasi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau.
Adapun pertemuan ini, untuk mendengarkan berbagai aspirasi dari PGRI Kabupaten Lingga, terhadap kondisi guru di Kabupaten Lingga saat ini.
“Kami sebagai wakil rakyat, yang mewakili suara rakyat, tentunya memiliki kewajiban untuk menerima apapun keluhan dari masyarakat atau kalangan manapun yang ada di Kabupaten Lingga,” kata Seniy, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Lingga, kepada media, Rabu (31/3/2021).
Dari hasil hearing tersebut, jelas Seniy, ada beberapa keluhan yang disampaikan oleh perwakilan PGRI Kabupaten Lingga, terkait surat yang sebelumnya sudah dikirimkan PGRI Kabupaten Lingga, kepada DPRD Kabupaten Lingga.
Dalam surat itu, lanjut Seniy, ada beberapa poin yang disampaikan oleh PGRI Kabupaten Lingga, salah satunya adalah tentang kondisi guru di Kabupaten Lingga, khususnya bagi guru di daerah-daerah pulau terpencil.
“Apa yang telah disampaikan pada forum pertemuan tersebut, akan menjadi atensi kami untuk di lanjutkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Lingga, selaku pimpinan di eksekutif,” terangnya
Menurut Seniy, sesuai dengan tupoksi dari DPRD Kabupaten Lingga, selaku legislatif untuk mengawasi semua kegiatan eksekutif dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Lingga, agar benar-benar bekerja untuk masyarakat dengan memaksimalkan semua anggaran yang ada, untuk kesejahteraan guru dan masyarakat lainnya.
“Tupoksi kami adalah mengawasi, kami akan giring terus dan menjalin komunikasi dengan pemerintah daerah, untuk mencarikan solusi terkait permasalahan ini,” tutupnya.(yoga)
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026
-
Batam19 jam agoPolsek Lubukbaja Tangkap Dua Pria Pengendali Narkoba di Apartemen Permata Residence Baloi
-
Bintan2 hari agoBupati Roby Sampaikan 4 Program Utama dalam RKPD Bintan Tahun 2027
-
Batam1 hari agoBesok, KJK Gandeng Elemen Masyarakat pada Aksi Bersih Pantai Sambut HPN 2026
-
Batam1 hari agoWagub Nyanyang Jamin Stok dan Harga Beras Kepri Stabil



