Connect with us

Lingga

Jemput Bola, Puskesmas Dabo Lama Gelar Vaksinasi Mobile

akhlilfikri

Published

on

Puskesmas Dabo Lama
Pelaksanaan vaksinasi mobile yang berlangsung di halaman Masjid Az-Zulfa Dabo Singkep, Jumat (04/06/2021)

Lingga, Kabarbatam.com – Guna memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 dan mensukseskan program vaksinasi, Puskesmas Dabo Lama gelar jemput bola vaksinasi mobile dengan mendatangi seluruh desa dan kelurahan diwilayah kerjanya.

“Kegiatan vaksinasi mobile ini dimulai sejak Kamis (03/06/2021) kemarin, dan dilaksanakan hingga satu minggu kedepan. Untuk hari ini tadi pagi pelaksaaan di Gedung Nasional dan siangnya di Masjid Az-Zulfa Dabo Singkep,” kata Kepala UPT (unit pelaksana teknis) Puskesmas Dabo Lama dr Yan Cahyadi Anas, Jumat (04/06/2021)

Agar pelaksanaan berjalan lancar dan tepat sasaran, sebelumnya pihak Puskesmas Dabo Lama telah menyurati pihak perangkat desa dan kelurahan se-Kecamatan Singkep, agar menyiapkan lokasi dan warganya yang hendak di vaksin.

“Kegiatan ini sesuai dengan intrusksi Bupati Lingga, untuk target penerima vaksin meliputi pelayan publik, lansia dan pelaku usaha,” ungkapnya

Adapun wilayah dan tanggal pelaksanaan vaksinasi mobile di desa dan kelurahan se-Kecamatan Singkep tersebut yakni :

  • Selasa, 08 Juni 2021 di Desa Persiapan Kebun Nyiur
  • Kamis, 10 Juni 2021 di Desa Batu Berdaun
  • Sabtu, 12 Juni 2021 di Desa Tanjung Harapan
  • Selasa, 15 Juni 2021 di Desa Batu Kacang
  • Kamis, 17 Juni 2021 di Kelurahan Sungai Lumpur
  • Sabtu, 19 Juni 2021 di Kelurahan Dabo
  • Selasa, 22 Juni 2021 Kelurahan Dabo Lama

“Targetnya 350 orang perhari di vaksin. Untuk penerima boleh datang langsung ke lokasi membawa fotocopy KTP. Untuk tim vaksinator ada 10 orang yang turun langsung kelapangan ” ungkapnya

Seperti diketahui berdasarkan siaran pers resmi tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga, hingga saat ini kasus aktif Covid-19 di Kecamatan Singkep masih berada pada zona merah, untuk itu dr. Yan Cahyadi Annas mengimbau agar masyarakat disiplin protokol kesehatan dan bersama-sama mensukseskan program vaksinasi.(Fikri)

Advertisement

Trending