Batam
Hari Ini Polda Kepri Gelar Razia Kendaraan, Sebanyak 307 Polisi Diturunkan ke Jalan
Batam, Kabarbatam.com – Sebanyak 307 personel kepolisian Polda Kepri diterjunkan dalam Operasi Zebra Seligi yang digelar mulai 15-28 November 2021, dan melibatkan POM TNI.
Pasalnya, meningkatnya jumlah pelanggaran pada 2020 lalu, dimana ada 2.031 surat tilang yang diberikan kepada penguna jalan.
“Pelanggaran lalu lintas di dominasi oleh motor, dan terkait tidak mengunakan helm dan melawan arus,” kata Brigjen Darmawan, Wakapolda Kepri, Senin (15/11/2021).
Darmawan menjelaskan, keterlibatan TNI dalam operasi juga dalam rangka perkuatan unsur pelaksana operasi, sekaligus akan dapat meminimalisir terjadinya hal yang tidak diinginkan.
“Selain itu juga meningkatkan sinergitas TNI-POLRI dalam keamanan dan oelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Operasi Zebra Seligi juga melibatkan jajaran di bagi dalam Satgas Lidik, Satgas Preemtif, Satgas Preventif dan Satgas Banops.
“Semuanya ikut andil dalam operasi ini, dan kami berharap masyarakat dapat melengkapi surat-surat kendaraan,” ungkap Darmawan.(*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky