Connect with us

Batam

Muhaimin Ahmad Nasution Terpilih Aklamasi Nahkodai IKBI Kota Batam

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20241229 Wa0078
Pengurus Pusat (PP) Ikatan Keluarga Batak Islam (IKBI) Kota Batam, menggelar Musyawarah Besar (Mubes) Ke IV di Gedung PIH Hotel. Agenda yang di hadiri 300 peserta tersebut berlangsung pada, Minggu (29/12/2024).

Batam, Kabarbatam.com – Pengurus Pusat (PP) Ikatan Keluarga Batak Islam (IKBI) Kota Batam, menggelar Musyawarah Besar (Mubes) Ke IV di Gedung PIH Hotel. Agenda yang di hadiri 300 peserta tersebut berlangsung pada, Minggu (29/12/2024).

Dalam agenda Mubes Ke IV IKBI Kota Batam tersebut, Muhaimin Ahmad Nasution resmi terpilih secara aklamasi. Dengan terpilihnya Muhaimin sebagai ketua IKBI merupakan angin segar dan harapan Baru untuk pertumbuhan organisasi seiring berkembangnya Kota Batam.

Ketua Panitia Mubes, Syaleh Arifin Alamsyah Siregar mengatakan, Hari ini pihaknya menggelar Mubes Ke IV IKBI kota Batam. Pihaknya sudah melakukan serangkaian kegiatan mulai pembentukan SC dan OC, hingga penjaringan Calon Ketua sesuai dengan aturan organisasi.

“Hari ini IKBI menggelar Mubes ke IV, untuk pemilihan ketua Baru. Sebelumnya kita sudah membentuk SC dan OC, lalu membuka pendaftaran dan penjaringan calon ketua,” ungkapnya.

Lanjut Arifin, saat melakukan penjaringan calon ketua muncul tiga nama kandidat yang mendaftar. Namun seiring perjalanan Mubes, dua calon kandidat lainnya menyatakan mundur.

“Dua calon kandidat lainnya menyatakan mundur, sehingga tersisa satu nama Calon kandidat Ketua. Setelah itu, Mubes di gelar dan Muhaimin Ahmad Nasution terpilih Secara aklamasi. Suara tersebut di dapat dari total dukungan pengurus yang memiliki suara dan 10 Kecamatan yang ada di Kota Batam,” Jelasnya.

Sementara itu, Ketua IKBI sebelumnya, Kimom HN Nasution mengucapkan, selamat atas terpilihnya Muhaimin Ahmad Nasution sebagai ketua baru IKBI Kota Batam. Ia berharap, Muhaimin mampu membawa organisasi yang telah eksis selama 47 tahun tersebut lebih baik kedepan.

“Selamat atas terpilihnya Muhaimin sebagai Ketua IKBI Kota Batam. Kami mendoakan agar Muhaimain mampu membaws IKBI lebih eksis dan maju kedepannya,” Katanya.

Kimom juga mengatakan, pihaknya berharap melalui Ketua baru IKBI bisa lebih solid kedepan. Selain itu, mampu merangkul seluruh anggota yang ada di IKBI kota Batam.

“Selain menjaga kekompakan dan solidnya organisasi. Kami juga berharap ketua dan para pengurus berikutnya tetap dapat melanjutkan perkembangan Sekolah dan mesjid yang sudah di bangun sebelumnya,” pungkasnya.

Img 20241229 Wa0079

Setelah mubes, Ketua terpilih Muhaimin Ahmad Nasution menuturkan, setelah terpilih pihaknya akan melakukan pembentukan pengurus. Lalu, ia juga melakukan ke 10 kecamatan yang ada di kota Batam.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada teman-teman yang sudah memberikan dukungan dan mempercayai kami untuk memimpin IKBI kota Batam kedepan. Setelah ini, kita akan menyusun kepengurusan baru dan memperkuat database. Lalu, akan melakukan konsolidasi ke 10 kecamatan yang ada di kota Batam,” ujar mantan Anggota Komisi II DPRD Kepri tersebut.

Muhaimin juga menjelaskan, setelah itu, pihaknya juga akan membentuk pengurus tingkat ranting atau kelurahan.

“Kami juga berencana untuk membentuk kepengurusan ke tingkat ranting atau Kelurahan. Sejauh ini IKBI sudah memiliki pengurus di 10 kecamatan kota Batam, dalam waktu dekat kita akan membentuk pengurus IKBI di kecamatan Belakang Padang (BLP),” Imbuh Muhaimin yang juga salah satu Kader terbaik Gerindra.

“Sejauh ini IKBI sudah memiliki Sekolah dan Mesjid, tentunya itu akan terus kita kembangkan kedepan. Karena organisasi ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan pengajian antar warga Batak Muslim di Batam,” sambungnya.

Muhaimin juga mengajak seluruh anggota IKBI merapatkan barisan dan bersatu untuk memajukan organisasi lebih baik kedepan. Tentunya, Kemajuan IKBI membutuhkan dukungan dari seluruh anggota.

“Mari kita satukan semangat untuk memperkuat dan memajukan IKBI kota Batam. Karena tujuan itu dapat berjalan dengan lancar Bila adanya kerjasama seluruh anggota IKBI. Lalu kami juga mengajak untuk yang belum bergabung silahkan cepat bergabung. Agar dengan adanya organisasi ini selain menjalin silaturhami juga bisa membantu mengatasi perosoalan masyarakat Batak islam yang ada di Batam,” tutupnya.

Sejauh ini total anggota IKBI kota Batam sudah mencapai 50 ribu anggota dan 100 pengurus. organisasi IKBI telah eksis selama 47 tahun. Sejarah IKBI Batam bermula dari 42 kepala keluarga di Kampung Melayu Jodoh pada tahun 1976.

Berdiri di sebuah rumah yang kini menjadi Masjid Raya Baitusysyakur, organisasi ini awalnya bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan pengajian antar warga Batak Muslim di Batam yang kala itu masih berupa desa di bawah naungan Kabupaten Kepulauan Riau.

Perjalanan panjang IKBI pun telah mencatat tiga kali pergantian kepemimpinan melalui Mubes sebelumnya, menyaksikan pertumbuhan organisasi seiring berkembangnya Kota Batam. (Atok)

Advertisement

Trending